Aura Tanpa Retri Di Pertandingan Kedua, EVOS Luminaire: Rugi Banget Sih!

Aura Tanpa Retri Di Pertandingan Kedua, EVOS Luminaire: Rugi Banget Sih!

Minggu Ke-5 Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 7 bisa dibilang sebagai minggu terberat untuk AURA Fire bangkit dari keterpurukannya.

Tercatat, dari 7 pertandingan sebelum minggu ke-5 dimainkan semuanya berakhir dengan kekalahan bagi AURA Fire.

Pada pekan ini, mereka harus melawan tim yang sedang dalam performa terbaiknya yaitu ONIC Esports dan EVOS Legends.

Saat melawan ONIC Esports, meskipun ada perubahan peran dengan pergantian posisi jungler dan sideliner mereka tetap harus mengalami kekalahan yang cukup telak dengan hasil akhir 2-0.

Selanjutnya, pada pertandingan yang berakhir beberapa saat lalu mereka harus kembali mengakui keunggulan EVOS Legends dengan skor yang sama saat kalah dengan ONIC Esports.

Dengan hasil tersebut mereka makin terbenam diposisi dasar klasemen serta memperkecil peluang untuk lolos ke babak Play Off MPL Indonesia Season 7.

Clover Sebut Perbedaan Main di EVOS Legends dan AURA FIRE

META No Retri Saat Melawan EVOS Legends

Kekalahan AURA Fire terhadap EVOS Legends tentunya bukan sesuatu yang cukup mengherankan tapi ada satu keputusan unik yang dilakukan oleh Jungler AURA Fire, Vanss saat ia memutuskan untuk menggunakan Flicker dibanding Retribution.

Menggunakan Brody, Vanss yang menggunakan Flicker terlihat dari awal permainan sangat sulit untuk melakukan jungle karena ditekan oleh REKT dan Luminaire hingga akhirnya Vanss tertinggal level yang cukup jaub oleh Ferxiic yang notabenenya sama-sama seorang Jungler.

Hal ini tentunya menjadi efek domino ke tim sehingga hampir semua objektif Turtle diamankan dengan mudah oleh Ferxiic.

Memiliki keuntungan yang sangat banyak, akhirnya EVOS Legends menutup pertandingan dengan skor 2-0.

Luminaire Angkat Bicara

Evos Luminaire
source : ig ihsanbesarik

Luminaire yang berkesempatan diwawancarai oleh Esports.ID mengungkapkan ia tidak tahu apa yang terjadi dengan AURA Fire entah itu bagian dari strategi atau terjadi salah komunikasi, namun ia menegaskan bermain tanpa Retri adalah kerugian.

“Rugi banget sih. Gue juga pernah gitu lupa ganti spell gara-gara keasikan ngomongin strategi. Kelebihan ngga pake retri itu ngga ada sih. Kerugiannya pertama lu ngambil wave temen, terus jungle itu susah banget buat diambil kalau ngga pake retri. Sama fight di objektif gede kaya turtle sama Lord hampir 100% ngga bakal dapet objektif. Soalnya ngga ada Retribution.” ujar Luminaire kepada Esports.ID

Tentunya, hal tersebut bisa menjadi Evaluasi bagi AURA Fire untuk bisa bermain lebih baik lagi di pekan keenam MPL Season 7.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru