Berapa Hadiah Juara IESF MLBB 2022? Ini Jawabannya!

Berapa Hadiah Juara IESF MLBB 2022? Ini Jawabannya!

Gelaran IESF World Championship 2022 akhirnya telah resmi usai dengan Indonesia sukses menjadi juara umum.

Hal tersebut didapatkan usai Indonesia meraih medali emas dalam tiga nomor esports yang dipertandingkan yaitu e-Football, DOTA 2 dan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Menariknya, kini salah satu pertanyaan muncul mengenai berapa hadiah yang dibawa pulang oleh para punggawa Timnas MLBB Indonesia setelah meraih medali emas IESF 2022.

Baca Juga: Indonesia Jadi Juara Umum IESF 2022, Catatkan Rekor Fantastis!

Hadiah Juara IESF MLBB 2022 Capai 50,000 Dollar AS

Hadiah Juara IESF MLBB 3
Photo via Aji Wicaksono

Hingga akhirnya total hadiah juara IESF Mobile Legends terkuak setelah beberapa pemain hingga staff manajemen memamerkan pencapaian mereka di Bali.

Seperti diketahui, Timnas MLBB Indonesia berhak membawa uang tunai sebesar 50,000 Dollar Amerika Serikat atau bila dikonversikan menjadi ke dalam berapa rupiah yaitu tembus hingga lebih dari 782 Juta Rupiah.

Tentunya hal ini merupakan angka yang sangat fantastis terlebih hal tersebut mereka dapatkan usai dengan membanggakan membawa nama harum Indonesia di panggung dunia.

Selain hadiah uang tunai, Timnas MLBB Indonesia yang diwakili oleh EVOS Esports juga berhak membawa pulang trofi bergengsi milik IESF.

Persiapan Jelang Hadapi MPL ID S11

evos esports iesf mlbb 2022

IESF 2022 juga menjadi ajang persiapan bagi EVOS Esports untuk menghadapi musim baru MPL ID yang akan segera tiba.

Para pemain Timnas Indonesia yang berisikan para pemain EVOS Esports tentunya menjadi keuntungan tersendiri bagi tim tersebut untuk menyongsong MPL ID Season 11.

Dengan kekuatan yang ada pada saat ini, tim berlogo harimau putih tersebut siap menggemparkan panggung MPL ID setelah tampil buruk di musim sebelumnya.

Jadi, itulah total hadiah yang didapatkan oleh juara IESF MLBB 2022 yang didapatkan oleh para pemain Timnas Mobile Legends Indonesia.

Baca Juga:

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru berita Mobile Legends lainnya dan juga ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru