Bisa Dapat 2 Skin Epic Dari Event Rahasia MLBB Terbaru, Gini Caranya!

Bisa Dapat 2 Skin Epic Dari Event Rahasia MLBB Terbaru, Gini Caranya!

Meski gelaran MLBB M3 World Championship telah resmi usai, Moonton tentunya masih akan memberikan berbagai hadiah menarik kepada para penggemarnya.

Kali ini Moonton sendiri akan memberikan 2 (dua) skin epic secara gratis tanpa diundi kepada para penggemar setianya yang masih memainkan Mobile Legends.

Oleh karena itu, berikut adalah cara mendapatkan 2 skin epic dari Mobile Legends melalui event rahasia Mobile Legends terbaru bersama XXI Café.

BACA JUGA: Bisa Dapat Jersey dan Merchandise RRQ Terbaru Gratis, Gini Caranya!

Hanya Membeli Popcorn

Menariknya, untuk bisa mendapatkan 2 skin epic dari Mobile Legends tanpa diundi kalian hanya perlu membeli Popcorn Spicy Balado di XXI Café.

Nantinya setelah pembelian kalian secara otomatis akan langsung menerima dua buah kode redeem yang berkesempatan untuk bisa mendapatkan skin epic.

Nah berikut adalah tata cara yang perlu kalian lakukan untuk bisa mengamankan dua skin keren tersebut dari Mobile Legends.

  • Lakukan pembelian Popcorn Spicy Balado di XXI Café.
  • Setelah sukses melakukan pembayaran, secara otomatis kalian akan langsung diberikan dua kode redeem.
  • Redeem kode tersebut melalui website redeem resmi milik Mobile Legends

Hadiah tersebut tentunya tidak diundi, sehingga setelah melakukan pembelian kalian sendiri akan mendapatkan dua kode redeem tersebut.

Cara Melakukan Redeem

Redeem ML

Untuk melakukan redeem dari kode yang telah didapatkan nantinya, tentu caranya sangat mudah. Nah berikut adalah cara melakukannya:

  • Kunjungi website resmi redeem dari Mobile Legends dengan mengklik link yang ada dibawah ini: https://m.mobilelegends.com/en/codexchange
  • Isi kode redeem yang telah didapatkan serta ID Mobile Legends kalian untuk nantinya mendapakan pesan verifikasi angka di in-game mail
  • Masukkan kode verifikasi tersebut ke tab Verification Kode
  • Klik Redeem

BACA JUGA: Blacklist Dipastikan Dapat Skin Estes M3, Begini Tanggapan Sang Owner!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru