Bisa Dapat Skin Prime M3 Gratis Dari Mobile Legends, Begini Caranya!

Bisa Dapat Skin Prime M3 Gratis Dari Mobile Legends, Begini Caranya!

Gelaran Kejuaraan Dunia Mobile Legends atau M3 World Championship akhirnya telah resmi dimulai dan akan mempertemukan 16 tim terbaik dari berbagai belahan dunia.

Seperti pada M-Series sebelumnya, Moonton sendiri telah merilis skin edisi khusus untuk menyambut turnamen terbesar Mobile Legends tersebut.

Berbeda dari edisi sebelumnya, skin edisi khusus tersebut memiliki dua varian yang bisa kalian koleksi yaitu versi Reguler dan versi Prime.

BACA JUGA: Roster ONIC Kage Terbaik Pada Saat Ini Menurut SMG Sasa!

Butuh Meningkatkan Level

Untuk mendapatkan versi Prime, tentunya kalian sendiri perlu meningkatkan level pada M3 Pass untuk mencapai level 75.

Guna mencapai level tersebut, tentunya kalian perlu menyelesaikan seluruh misi yang tersedia pada M3 Pass yang pastinya akan membutuhkan waktu yang sangat lama.

Selain itu, kalian juga bisa meningkatkan level dengan menggunakan diamond untuk mencapai level yang dituju dan tentunya bakal menghabiskan banyak diamond yang kalian miliki.

Bisa Didapatkan Secara Gratis

Namun, bagi kalian yang sangat menginginkan versi Prime dari skin Roger edisi khusus M3 tentunya tidak perlu khawatir karena masih ada cara untuk mendapatkan skin tersebut secara gratis.

Menariknya, kalian sendiri hanya perlu menyaksikan laga M3 serta harus mendukung tim Indonesia yang berlaga di kejuaraan tersebut. Nah berikut adalah persyaratan lengkapnya.

  • Post foto di Instagram feed kamu menunjukkan moment M3-mu bernuansa merah putih
  • Sertakan #MLBBM3 dan #IndoPride
  • Mention @realmobilelegendsid
  • Kompetisi dibuka hingga 19 Desember 2021
  • Tim MLBB akan memilih foto paling kreatif dengan format yang benar untuk menjadi pemenang yang akan diumumkan tanggal 24 Desember 2021
  • Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

Selain skin Roger Prime, tentunya kalian juga akan mendapatkan berbagai hadiah menarik lainnya. Lalu tunggu apalagi Spinners? Buruan sebelum ketinggalan!

BACA JUGA: Ini Penjelasan Lengkap Tie Breaker di M3 Mobile Legends, Wajib Tahu!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru