Dream Team Sea Games 2022 Versi GPX Donkey!

Dream Team Sea Games 2022 Versi GPX Donkey!

Sea Games 2022 akan berlangsung kira-kira bulan Mei 2022 (menurut bocorannya). Dan tentunya akan ada para pemain yang mewakili Indonesia seperti Sea Games beberapa waktu lalu saat Indonesia harus akui kekalahan setelah tumbang di Grand Final melawan Filipina.

Dan menurut informasi juga bahwa roster akan dipilih melalui kualifikasi. Sama seperti Sea Games sebelumnya.

BACA JUGA: Bukan Beatrix, Inilah Skin Starlight Februari MLBB 2022!

Berbicara mengenai hal itu, salah satu pendiri GPX yaitu Donkey ungkapkan Dream Team Sea Games 2022 versi dirinya.

Dream Team Sea Games Donkey
source: Nimo TV Donkey

“Dream Team Siapa?Paling Ihsan (Luminaire), Vynnn, Alberttt, Antimage/R7, Goldlaner paling Watt, bukan karena gua punya dia di GPX tapi menurut gua dia salah satu yang bersaing,” ungkap Donkey lewar Nimo TV miliknya.

Terlihat nama-nama populer seperti Luminaire, Vynnn, Alberttt, R7, Antimage dan Watt yang jadi pilihan dari Donkey.

Tidak salah karena memang keenam nama tersebut sudah terbukti kualitasnya. Namun melihat Sea Games masih beberapa bulan mendatang tidak heran jika bakal ada nama-nama baru yang bakal bisa bersinar.

Kita nantikan saja ya apakah Dream Team Sea Games Donkey akan terwujud nantinya saat Sea Games 2022 nanti.

Kamu setuju nggak nih sama list dari Donkey? Atau kamu ada list Dream Team sendiri? Bisa tulis di kolom komentar ya.

BACA JUGA: Wajib Tahu, Deretan Item Kecil Ini Ternyata Berguna Banget di Mobile Legends!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru