Fakta Unik, Hero Ini Membutuhkan Tembok Untuk Memaksimalkan Skillnya!

Fakta Unik, Hero Ini Membutuhkan Tembok Untuk Memaksimalkan Skillnya!

Ketika bermain Mobile Legends, tentunya banyak cara untuk memaksimalkan hero-hero yang akan kalian gunakan baik dengan membeli item yang sesuai maupun battle spell yang menguntungkan.

Namun, ternyata ada deretan hero-hero yang memerlukan atribut di dalam peta seperti tembok untuk memaksimalkan skill yang mereka punya.

Hal tersebut tentunya membuat hero-hero tersebut sangat bergantung dengan kehadiran tembok yang ada di Mobile Legends.

Nah berikut adalah hero-hero yang sangat mengandalkan tembok untuk memaksimalkan skill yang mereka miliki.

BACA JUGA: Ini Dia Marksman Terbaik Dengan Burst Damage Mematikan Season 21!

Akai

hero core midlaner mobile legends

Bagi Akai, tentunya tembok menjadi salah satu tempat paling favorit untuk memojokkan lawan dengan ulti miliknya.

Pasalnya, apabila ia berhasil melakukan hal tersebut tentunya lawan tidak akan bisa kabur dari putaran milik Akai tersebut.

Khufra

Alasan Tank Jarang Pick M2
source : uhdpaper.com

Hampir sama seperti Akai, Khufra juga sangat mengandalkan tembok untuk memberikan efek stun kepada musuh-musuhnya.

Ketika ia mengaktifkan ultinya dan langsung mengarahkan ke tembok, maka Khufra akan memberikan damage sekaligus efek stun dan slow kepada lawannya.

BACA JUGA: Deretan Item Ini Sukses Counter Damage Mematikan Milik Kagura!

Grock

Hero Tank Terkuat Season 19
source : uhdpaper.com

Bagi pengguna Grock, tembok tentunya menjadi perlindungan sekaligus sasaran empuk untuk menyerang lawan yang berada di dekat area tersebut.

Pasalnya, Grock memiliki pasif yang akan meningkatkan movement speed sekaligus pertahanannya ketika berada di dekat Tembok.

Selain itu, ketika ia mengeluarkan ulti dan menabrak lawan dengan tembok tentunya akan memberikan tambahan Physical Attack untuk Grock.

Ling

Skin Ling Gratis Mobile Legends
source: uhdpaper.com

Hal ini tentunya telah menjadi rahasia umum bahwa Ling benar-benar sangat mengandalkan tembok untuk memaksimalkan mobilitasnya.

Dengan skill 1 miliknya, ia bisa melompati dari tembok ke tembok untuk bergerak secara cepat melalui dinding yang ada.

Fanny

Counter hero fanny mobile legends ml
Sumber: Wallpaper Cave

Untuk memainkan kabel milik Fanny, tentunya kalian sangat bergantung dengan adanya tembok yang ada di Mobile Legends.

Semakin banyak tembok tentunya akan makin membuat kalian memainkan Fanny semakin liar karena bisa kesana kemari dengan mudah melalui kabel miliknya.

BACA JUGA: Counter Rusuhnya Franco Dengan Hero Ini, Bikin Dia Ga Berkutik!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru