Grand Finals Day UniPin Ladies Series S3, Siapa yang Jadi Juara?

Hari terakhir playoff UniPin Ladies Series ID S3 digelar hari ini, Minggu (10/9). Tiga tim teratas ULS ID S3 masih harus bermain dalam laga-laga sengit untuk menentukan juara utama di turnamen ladies paling bergengsi ini.

Masih digelar di Bintaro Jaya Xchange Mall, Bintaro, Tangerang Selatan, gelaran hari ketiga playoff ULS ID S3 akan menentukan juara 1, 2, dan 3 melalui pertandingan final lower bracket dan grand finale.

Pada pertandingan hari kedua, Sang Robot BTR Era harus berhadapan dengan RRQ Mika yang berhasil memulangkan Tiger Wong Seiren di hari pertama. Meski sempat menjadi raja di papan klasemen regular season, BTR Era harus mengakui kekalahan dari RRQ Mika dengan skor 3-2.

Pada pertandingan selanjutnya, BTR Era yang turun ke lower bracket harus menghadapi mimpi buruk mereka, MBR Delphyne yang dilempar ke lower bracket juga oleh GPX Basreng. Pertandingan alot antara keduanya memberikan sedikit harapan bagi MBR Delphyne yang sempat unggul 2-0.

MBR
Via: ULS S3

Namun, sang juara bertahan kembali menunjukkan dominasinya dengan melakukan comeback atas lawan mereka. MBR Delphyne harus mengucapkan selamat tinggal pada panggung pertarungan ULS ID S3 setelah kalah dari BTR Era 3-2.

Pada pertandingan terakhir di hari kedua, GPX Basreng dan RRQ Mika dipertemukan untuk adu strategi dan konsentrasi. Empat game berlangsung sengit antara keduanya, dengan hasil 3-1 kemenangan untuk RRQ Mika.

GPX Basreng harus menelan kekalahan dan turun ke lower bracket untuk melawan BTR Era. Kedua tim juara klasemen regular season ini harus adu taktik untuk yang terakhir kalinya di final lower bracket karena tim yang kalah akan pulang tanpa gelar juara.

Hari ini, babak playoff ULS ID S3 dibuka dengan pertandinganfinal lower bracket tersebut, dilanjutkan dengan pertandingan yang paling ditunggu-tunggu yaitu babak grand finale.

BTR Era RRQ Mika
Via: ULS S3

Pertandingan babak playoff menggunakan sistem best-of-five atau BO5, dan sistem best-of-seven atau BO7 untuk babak Grand Final, masih dengan sistem global ban pick di mana hero-hero yang sudah digunakan di match sebelumnya tidak bisa lagi digunakan hingga pertandingan BO5 atau BO7 itu berakhir.

Seluruh tayangan pertandingan UniPin Ladies Series ID S3 dapat disaksikan secara daring melalui kanal Youtube UniPin Gaming. Informasi lain terkait berbagai aktivitas maupun kegiatan UNITY dan UniPin Ladies Series dapat diakses melalui akun Instagram @unipinindonesia dan @unipinladiesseries.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Artikel Terbaru