Hampir Ga Lolos ke Playoff, SIREN Esports Juara MDL Season 2!

Siren Esports adalah tim yang hampir tidak lolos ke babak playoff di liga MDL ID Season 2. Bahkan di awal regular season, Siren Esports sempat menduduki peringkat paling bawah karena kalah match berturut-turut selama 4 kali tanpa kemenangan, dan juga dengan rekor yang buruk yaitu 1 kali menang dan 8 kali kalah game.

Ini adalah posisi yang berbahaya karena terancam akan tidak lolos ke babak playoff apabila kalah series sebanyak 2x lagi. Kalian bisa cek di IG post @MDL.Indonesia untuk klasemen saat itu:

https://www.instagram.com/p/CElAZBQMlNZ/?igshid=oe2cwarl3w1f

Namun perlahan tapi pasti, Siren Esports mampu bangkit dari keterpurukan dan akhirnya bisa menyelesaikan regular season dengan rekor 5 won dan 5 lost match.

Siren Esports di saat itu juga masih dipandang sebagai tim papan tengah, karena dari statistik juga hanya menang 11 dan kalah 12 game. Sehingga akhirnya bisa tetap masuk ke babak playoff di kompetisi Mobile Legends MDL S2.

https://www.instagram.com/p/CFw7bARMO_l/?igshid=ksf11y9cziod

Meskipun akhirnya masuk ke babak playoff. Tetap Siren bukan merupakan tim yang diunggulkan, hanya dipandang sebagai tim Kuda Hitam.

Tim yang diunggulkan saat itu untuk memenangkan MDL S2 adalah RRQ Sena, Onic Prodigy, dan Aura Esports yang memang tampil baik di regular season dan memang sebuah tim yang lebih terkenal karena bermain di MPL.

Namun satu persatu lawan diatas semua berhasil dikalahkan Siren Esports. Di babak quarter final, mereka berhasil mengalahkan Aura Esports dengan skor 2 – 1. Lalu di babak semi-final mereka juga mengalahkan Onic Prodigy dengan skor telak 2 – 0, benar-benar mengagetkan karena Onic Prodigy sedang kuat-kuat nya juga.

Tetapi puncak kejutan yang diberikan Siren Esports adalah laga grand final hari Minggu, 11 Oktober 2020. Dimana tim besutan mantan pro player yang bernama Eiduart ini berhasil mengalahkan RRQ Sena yang merupakan tim yang difavoritkan untuk juara dengan skor 3 – 1!

Ini merupakan pencapaian luar biasa dari Siren Esports karena mereka adalah tim yang baru saja dibentuk sekitar 1 tahun yang lalu. Ini adalah kali kedua mereka mengikuti laga MDL sejak dibentuk di tahun 2020 (Season 1) dan Siren Esports Juara MDL Season 2!

Benar-benar tim underdog yang berhasil juara. Apa jangan-jangan di MPL S6 akan terjadi hal yang sama? Dimana tim underdog atau kuda hitam yang berhasil juara mengalahkan tim-tim favorit? Bagaimana menurut kalian? Langsung komen dibawah ya!

Akan menarik kita lihat kedepannya, apakah pemain dari Siren akan dibeli oleh tim-tim MPL yang akan bermain di MPL Season 7? Atau mungkin Siren akan mencoba untuk masuk ke liga franchise MPL? Langsung komen dibawah ya!

Untuk spinners yang tidak sempat nonton game nya, kalian bisa lihat siaran ulangnya di:

Sekali lagi, selamat untuk tim Siren Esports Juara MDL Season 2! Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru