Hasil MDL ID Season 4 Week 1 Day 2, RRQ Sena Tumbang!
MDL Season 4 akhirnya telah memasuki hari ke-2 dari minggu pertama sejak digelarnya ajang tersebut pada kemarin (9/8).
Sama seperti kemarin, MDL Season 4 pada hari ini masih akan mempertandingkan empat pertandingan yang tentunya tidak bisa kalian lewatkan.
Menariknya, pertandingan panas antara EVOS Icon dan RRQ Sena langsung tersaji pada hari ini dan pastinya menjanjikan pertandingan yang menarik.
BACA JUGA: Hasil MDL ID Season 4 Week 1 Day 1, Tim Debutan Menang!
ONIC Prodigy Vs Red Bull Rebellion
Pertandingan pembuka hari kedua langsung menyajikan pertandingan yang menarik untuk disaksikan.
Pada game pertama meski sempat mengimbangi permainan ONIC Prodigy, RBR harus mengakui keunggulan tim tersebut setelah melakukan blunder pada lord kedua yang akhirnya dimenangkan oleh ONIC Prodigy.
Namun, RBR yang telat panas akhirnya berhasil membalikkan keadaan digame kedua setelah Coyy tampil menggila hingga akhirnya tim tersebut menyamakan kedudukan.
Dipartai penentuan, Sir ft Lans yang tampil apik menggunakan Hayabusa menjadi kunci permainan ONIC Prodigy untuk mengamankan kemenangan 2-1 untuk ONIC Prodigy.
Kings Esports vs Dewa United Esports
Pada game pertama, Kings langsung mengambil inisiatif serangan untuk mendominasi Dewa United Esports. Hasilnya mereka sukses mengamankan kemenangan setelah Inisiasi yang dilakukan Bubu dan Cello berhasil dieksekusi dengan baik.
Di game kedua, permainan objektif Kings menjadi kunci setelah beberapa kali para pemain mereka berhasil terculik satu persatu oleh Dewa United. Akhirnya kemenangan berhasil diamankan oleh Kings Esports di menit ke-17 atas bantuan Lord.
EVOS Icon vs RRQ Sena
Tentunya pertandingan ini menjadi pertandingan yang paling ditunggu-tunggu di hari kedua MDL ID S4.
Irish yang menggunakan Roger langsung tampil menggila di awal permainan dengan melakukan first blood. Sedangkan, Bless yang menggunakan X.borg tampak kesusasahan dalam melakukan jungle. Perbedaan level yang cukup jauh akhirnya menjadi kunci kemenangan EVOS Icon mengunci game pertama.
Pada game kedua, RRQ Sena langsung mendominasi di early game dengan hero-hero agresif seperti Benedetta, Selena dan Grock. Namun, permainan apik dari Pendragon yang menggunakan X.borg menjadi masalah utama sehingga permainan kembali dimenangkan oleh EVOS Icon.
Aura Esports Vs OPI Esports
Aura Esports yang sempat kalah dihari pertama langsung mendominasi game ke-1 setelah Jamet yang menggunakan Harley bermain sangat apik. Kemenangan akhirnya diamankan oleh Aura setelah mendapatkan bantuan dari lord kedua.
Di game kedua, Aura Esports kembali langsung mendominasi di early game dengan penampilan Chou milik Caid yang merepotkan. Namun OPI beberapa kali berhasil membalikkan keadaan. Namun, blunder OPI Esports menjadi kunci kemenangan Aura Esports setelah tim tersebut berhasil diratakan oleh Jamet CS.
BACA JUGA: Deretan Hero Combo Terbaik Phoveus Mobile Legends, Bikin Makin OP!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.