Hasil Playoff WSL Season 3: Morph Gugur, RRQ Mika Turun Ke Lower!

Hasil Playoff WSL Season 3: Morph Gugur, RRQ Mika Turun Ke Lower!

Babak Playoff WSL Season 3 akhirnya telah resmi digelar dan langsung mempertemukan duel penuh gengsi antara Alter Ego Nyx dan RRQ Mika pada parta pembuka.

Pasalnya, kedua tim sudah tidak asing dengan satu sama lain mengingat nama-nama seperti RRQ Ash, RRQ Lelepinkan bahkan RRQ Rave pernah memperkuat tim tersebut baik sebagai pemain maupun pelatih.

Selain itu, ada pertandingan menarik lainnya antara MBR Delphyne sang kuda hitam dengan Morph Akasha yang didominasi oleh para pemain runner up edisi musim sebelumnya.

BACA JUGA: Ini 5 Hero Jungler Top Tier Agustus 2021, Wajib Banget Dipick!

RRQ Mika Sukses Tumbangkan AE Nyx

RRQ Mika
Photo via WSL

Pertandingan pembuka Playoff langsung menyajikan laga panas antara RRQ Mika dan AE Nyx, pasalnya kedua tim sukses saling mengalahkan di babak regular season.

Jalannya pertandingan tentunya sangat ketat terbukti dengan dua game yang dimainkan dengan lebih dari 20 menit serta berlangsung hingga tiga game.

RRQ Mika yang tampil lebih apik akhirnya berhasil mengamankan kemenangan setelah RRQ Ash dengan Cyclopsnya tidak terbendung di game ke-3.

Pulangkan Morph Akasha

MBR
Photo via WSL

Menariknya, kejutan terjadi di babak Playoff hari pertama ini dimana Morph Akasha yang diunggulkan malah ditumbangkan oleh MBR Delphyne sang kuda hitam.

Mikasa dan kawan-kawan tentunya harus mengakui keunggulan tim tersebut straight dua game setelah mereka setelah Skye tampil menggila di game kedua.

Dengan hasil tersebut, tentunya Morph menjadi tim pertama yang gugur dari babak Playoff tersebut.

EVOS Lynx Melaju Ke Final Upper Bracket

EVOS Lynx
Photo via WSL

Pasca kemenangan melawan Alter Ego Nyx, RRQ Mika yang melaju ke semifinal upper bracket sudah dihadang oleh EVOS Lynx.

Sempat mengimbangi permainan EVOS Lynx di game pertama, namun RRQ Mika harus mengakui perbedaan kedua tim tersebut sehingga kemenangan 2-0 diamankan EVOS Lynx.

Kemenangan tersebut juga memastikan EVOS Lynx untuk melaju ke babak final upper bracket untuk menghadapi sang jawara regular season yakni Belletron Era.

Babak Playoff sendiri masih akan berlanjut pada hari ini dibuka dengan pertarungan antara Alter Ego Nyx yang akan berhadapan dengan MBR Delphyne untuk menantang RRQ Mika dipertandingan berikutnya.

Keseruan Woman Star League Season 3 juga masih bisa Spinners ikuti dengan menyaksikan tayangan tersebut mulai pukul 14:00 WIB melalui kanal YouTube Woman Star League.

BACA JUGA: Counter Rusuhnya Franco Dengan Hero Ini, Bikin Dia Ga Berkutik!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru