Berikut ini ada 3 hero counter Karina damage paling efektif digunakan, jadi kalian tak perlu ngeban Karina lagi ya spinners saat nge rank.
Setelah Karina tank, kini Karina damage jadi jungler paling mengerikan di Mobile Legends khususnya bagi mereka yang bermain di rank Legend ke atas.
Bahkan Karina damage ini jauh lebih mengerikan dibanding Karina tank, karena dapat membunuh siapa saja lawannya dalam sekejap.
BACA JUGA : Pemula Jangan Coba-coba 3 Hero Fighter OP Mobile Legends Ini, Kenapa?
Mengenai hal itu SPIN Esports punya 3 hero counter Karina damage yang bisa kalian pick dan mainkan karena cukup efektif, siapa saja mereka?
Akai
Pertama ada Akai, meskipun sudah kurang populer lagi di Mobile Legends namun Akai tetaplah prioritas pick jika melawan Karina damage.
Akai dapat dengan mudah mengcounter Karina, karena gameplay Karina itu sendiri yang harus menyerang dari jarak dekat. Dia jadi dapat dengan mudah mengunci pergerakan Karina menggunakan ultimate nya.
Atlas
Kemudian ada Atlas, siapa sih hero jarak dekat yang tidak takut kepada Atlas? Yap, Atlas ini merupakan counter alami para hero jarak dekat seperti Karina.
Mau se-op apapun kalian, tetap kalah telak jika melawan Atlas yang punya ultimate berupa cc menyebalkan.
Esmeralda
Terakhir ada Esmeralda, memiliki gerakan yang lincah ditambah shield yang tak ada habisnya membuat Esmeralda sulit sekali dikalahkan Karina.
Bahkan Esmeralda yang dapat dengan mudah mengalahkan Karina dengan mencicil damage nya, karena Karina damage jauh lebih mudah dibunuh.
Itulah tiga hero counter Karina damage di Mobile Legends paling efektif digunakan, ada yang mau ditambahkan?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.