Hero Mage Mobile Legends Bakal Di Revamp, Jadi Bagus atau Tidak?

Hero Mage Mobile Legends Bakal Di Revamp, Jadi Bagus atau Tidak?

Begitu banyak hero yang mendapatkan revamp atau penyesuaian meskipun tidak secara langsung.

Biasanya hero-hero tersebut hanya mengalami perubahan dari efek pasif atau skill, sehingga tidak berubah 100% untuk skillnya.

BACA JUGA: Jadwal Rilis Skin Baru Mobile Legends Bulan April 2023!

Hero Mage Harley Mobile Legends di Revamp

Baru-baru ini ada hero Mage/Assassin Harley yang mendapatkan perubahan itu, ini bisa dibilang buff juga nerf secara bersamaan. Penasaran apa saja perubahannya, simak ya.

Hero Early game
Photo via Pinterest

Pasif

  • Efek Baru: Memberikan damage dengan Basic Attack atau skill meningkatkan Attack Speed Harley sebesar 5-10% (berskala dengan level). Dapat di stack hingga 10x.

Skill 1

  • Efek dihapus: Attack Speed meningkat berdasarkan jumlah serangan pada lawan

Skill 2

  • Movement Speed: 30% selama 4 detik >> Hingga 60%, berkurang dalam 4 detik. Cooldown: 8-6,5 detik >> 10-8 detik (Sekarang Skill langsung memasuki cooldown setelah penggunaan pertama)
  • Penggunaan Mana: 60-110 >> 75-0

Ultimate

  • Sekarang cincin api dapat dihapus oleh skill seperti Purify. Akan tetapi, cincin api tidak dapatkan dihalangi oleh Hero lain saat penggunaannya

Jadi, ada perubahan pada pasifnya kini Attack speednya meningkat dan bisa distack hingga 10x. Penambahan attack speed di skill 1 dihapus. Lalu skill 2 mendapatkan penambahan cooldown namun memasuki cooldown lebih singkat yaitu ketika digunakan pertama kali.

Perubahan terbesar ada pada Ultimate yang di mana kini Cincin Api miliknya bisa dihapus dengan skill Purify dan yang mirip fungsiny seperti skill 2 Kagura, Ultimate Diggie dan lainnya.

Namun ada kabar baik di mana kamu bisa memberikan skill lebih on-point kepada hero tertentu, semisal hero Mage atau Marksman tanpa takut dihalangi.

BACA JUGA: Rekomendasi 4 Hero Roamer Solo Rank Terbaik di Season 28 MLBB!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru