Hero MLBB Ini di Ban oleh Tier Epic Tapi Tidak Tier Mythic, Kenapa?

Hero MLBB Ini di Ban oleh Tier Epic Tapi Tidak Tier Mythic, Kenapa?

Ada satu hero yang ternyata jadi langganan ban untuk rank Epic namun tidak untuk tier Mythic.

Hero ini cukup laris manis untuk di ban oleh tier Epic atau yang sering disebut tier neraka tersebut. Bisa kamu lihat sendiri statistiknya di bawah ini.

source: Mobile Legends Rank

Total 32,9% untuk ban rate Nana di rank Epic, tentu itu nilai yang cukup tinggi meskipun tidak teratas. Karena hero-hero wajib ban seperti Julian dan Wanwan masih mengungguli di rank mana pun.

Meski cukup ditakuti pada rank bawah nyatanya pada tier Mythic Nana tidak dapatkan ban yang tinggi.

source: Mobile Legends Rank

Hanya 3,19% atau berkurang sekitar 29%, dan itu angka yang cukup tinggi. Lalu mengapa Nana bisa ditakuti di rank Epic namun tidak untuk rank Mythic?

BACA JUGA: Sering Di Nerf Tapi Hero Mobile Legends ini Kok Masih Laku?

Alasan Hero MLBB Nana di Ban di Epic tapi Tidak di Mythic

Nana Mobile Legends
Photo via Pinterest

Kalau menurut kami karena pola permainan memang berbeda untuk dua tier tersebut, semakin tinggi rank tentu pola permainan akan berbeda.

Menurut kami untuk tier atas lebih andalkan makro sehingga hero-hero trap seperti Nana tentu tidak begitu laku karena dengan makro yang baik tentu trap-trap seperti itu bisa dihindari dengan cukup mudah.

Berbeda dengan epic yang memang lebih andalkan kemampuan hero serta mekanik dari skill-skill, biasanya kemampuan pemain di tier ini juga masih rendah sehingga cukup sulit menghindari skill-skill trap seperti yang dimiliki oleh Nana.

Nah, itu dia alasa mengapa hero MLBB satu ini sering di ban di tier Epic namun tidak di tier Mythic. Apalagi hero yang bernasib sama seperti Nana menurut kalian?

BACA JUGA: Cara Melatih Makro dan Mikro di Mobile Legends, Biar Makin Jago!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru