3 Hero Mobile Legends (ML) Yang Terganggu Adanya Minion

Tahukah kalian bahwa ketiga hero Mobile Legends (ML) ini sangat terganggu dengan adanya minion saat ingin team fight dengan lawan.

Minion menjadi salah satu unsur penting dalam permainan Mobile Legends. Karena minion membuat hero kita naik level dengan cepat & memiliki gold untuk membeli item.

Tapi tahukah kalian bahwa ada beberapa hero Mobile Legends yang sangat terganggu dengan adanya minion. Karena minion dapat menggagalkan skill mereka ke lawan saat ingin team fight.

BACA JUGA : Kenapa Item Scarlet Phantom Jarang Digunakan Pemain Mobile Legends

Siapa saja hero-hero Mobile Legends yang terganggu dengan adanya minion? Simak ulasannya versi SPIN Esports.

Franco

Hero tank terkuat mobile legends
Photo via Twitter

Sejak early game hingga late game, Franco sangat membenci dengan kehadiran minion. Kenapa? Karena skill 1 nya berpeluang besar gagal dia lakukan.

Bukannya hero lawan yang ditarik tapi malah minion yang kena tarik. Pokoknya harus jauh-jauh deh dari minion saat memainkan Franco.

Gusion

Emblem mystery shop mobile legends
Photo via EnWallpaper

Kemudian ada Gusion, keberadaan minion sangat mengganggu Gusion saat dia ingin mengeluarkan skill 1 nya.

Padahal skill 1 nya tersebut sangat berperan penting buat memaximalkan combo Gusion, agar lawan bisa langsung mati saat terkena combonya tersebut.

Hayabusa

Skin Baru Hayabusa

Terakhir adalah Hayabusa, sama dengan dua hero diatas, Hayabusa juga sangat terganggu dengan adanya minion saat dia ingin menggunakan ultimate nya.

Karena ultimate dia berpeluang besar gagal mengenai lawan jika ada 1 atau 2 minion yang berada dekat lawan.

Itulah ketiga hero MLBB yang sangat terganggu dengan adanya minion saat mereka ingin team fight atau ganking lawan.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru