3 Hero Yang Sudah Tak Perlu Kalian Ban Lagi di Rank MLBB

Kalian harus tahu bahwa tiga hero ini sudah tak perlu kalian ban lagi saat main rank MLBB, siapa saja mereka bertiga?

Meta demi meta semakin terupdate dan berubah setiap saatnya, termasuk saat ini sudah banyak meta hero yang berubah.

Namun masih banyak dari kalian yang membanned hero itu-itu saja, ada beberapa hero yang sudah tak perlu kalian ban lagi di rank MLBB, karena mereka sudah lemah dan mudah dihentikan, siapa saja?

BACA JUGA : Jangan Ban Estes Lagi, 3 Hero Mage Ini Ampuh Counter Estes

Novaria

Novaria

Sebenarnya cukup aneh kenapa Novaria sering di banned para pemain di rank MLBB, padahal hero mage satu ini biasa saja.

Dia sama seperti hero mage lainnya, Novaria punya damage besar dan range serangannya yang jauh. Tapi hal itu mudah di counter loh, ada hero-hero tertentu yang bisa counter Novaria dengan mudah serta Novaria sendiri kurang bagus untuk team fight.

Martis

Hero Jungler op
Photo via Redbubble

Kemudian ada Martis, meskipun masih lumayan op saat dimainkan jadi jungler, namun membanned Martis sudah tak perlu kalian lakukan lagi.

Hal itu sangat sia-sia, mending slot bannednya digunakan untuk melarang hero lainnya yang lebih mengerikan dari Martis, seperti Joy, Arlott dan lain sebagainya.

Melissa

hero mm op
Photo via FB Mobile Legends: Bang Bang

Untuk yang satu ini sudah benar-benar tak layak masuk daftar wajib ban di rank Mobile Legends, karena kemampuan Melissa sudah menurun drastis.

Apalagi saat ini banyak hero yang dapat mengcounter Melissa dengan mudah, seperti Bruno, Brody, Natan, Lesley dan sebagainya.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru