Ini Alasan Server Mobile Legends Sempat Error, Karena Yang Satu Ini!

Ini Alasan Server Mobile Legends Sempat Error, Karena Yang Satu Ini!

Beberapa waktu lalu Mobile Legends sempat mengalami permasalahan yang menyebabkan beberapa pemain sempat kesulitan dalam matchmaking.

Permasalahan tersebut tentunya menyebabkan para pemain sangat kesulitan untuk bisa memainkan game sehingga banyak yang bertanya secara langsung kepada SPIN Esports.

Hingga akhirnya, Mobile Legends resmi merilis pernyataan yang mengungkapkan alasan dari permasalahan server yang sempat error tersebut.

BACA JUGA: Segera Dimulai, WSL Season 4 Akan Perebutkan Total Hadiah Rp 125 Juta!

Sempat Ada Perbaikan Server

Bukan karena gangguan cheater atau semacamnya, ternyata Mobile Legends sedang melakukan perbaikan server untuk meningkatkan pelayanan gim tersebut.

Dalam pesan yang telah dikirimkan oleh Moonton melalui in-game mail, mereka sendiri meminta maaf atas kejadian tersebut.

“Kita telah menyelesaikan perbaikan permasalahan server yang menyebabkan pengalaman bermain kalian kurang mengenakkan. Terimakasih atas seluruh dukungan kalian,” kata Moonton melalui pesan dalam gim tersebut.

Selain itu, mereka juga meminta maaf atas kejadian tersebut dan memberikan kompensasi terhadap para penggemar yang sudah bersabar.

“Kita secara mendalam memohon maaf atas ketidaknyamanan yang telah terjadi dan memberikan kalian sedikit hadiah atas hal tersebut,” tambah Moonton.

Hadiah tersebut sendiri berupa 100 Ticket, 1 Protection Star hingga Hero Trial Card yang tentunya hadiah yang sangat menarik.

Selain itu, perbaikan server tersebut tentunya tidak mengherankan mengingat pertumbuhan pemain Mobile Legends yang signifikan membutuhkan pemeliharaan server secara rutin.

BACA JUGA: Wajib Tahu, Ini Perbedaan Penting Dari Magic Power dan Magic Damage!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru