Ini Hero Midlaner Terkuat Versi RRQ Lemon, Bisa Bikin Cepat Mythic!

Ini Hero Midlaner Terkuat Versi RRQ Lemon, Bisa Bikin Cepat Mythic!

Peran midlaner di Mobile Legends tentunya tidak bisa diremehkan karena peran tersebut tentunya menuntut kalian untuk mengatur minion sekaligus melakukan rotasi dengan cepat.

Oleh karena itu, tentunya dibutuhkan hero-hero yang mampu melakukan tugas tersebut dengan baik agar bisa membantu tim dalam meraih kemenangan.

Nah berikut adalah hero midlaner terkuat di Mobile Legends saat ini versi RRQ Lemon.

BACA JUGA: Rekomendasi Item Build & Lane Milik Aamon, Hero Baru OP MLBB!

Pharsa Jadi Hero Midlaner Terkuat

Photo via Pinterest

Sebagai seorang user Mage, RRQ Lemon ternyata memilih Pharsa sebagai hero midlane terkuat di Mobile Legends untuk saat ini.

Hal tersebut pasalnya memang Pharsa sendiri memiliki kemampuan yang dibutuhkan sebagai seorang midlaner di game tersebut.

Dengan menggunakan skill 1, Pharsa sendiri akan memberikan magic damage besar ke arah hero lawan sekaligus memberikan stun apabila mereka yang terkena mark terkena basic attack milik Pharsa.

Selanjutnya, dengan skill 2 miliknya ia akan memberikan gelombang magic damage menyakitkan kepada lawan yang ada di jalur milik Pharsa secara garis lurus.

Bahkan, ketika menggunakan ultimatenya Pharsa bisa menyerang sekaligus mempertahankan area miliknya dengan sangat baik.

Diakhir, Skill khusus milik Pharsa juga yaitu Wings by Wings memungkinkan hero tersebut dapat bergerak dengan sangat mudah baik untuk melakukan rotasi maupun menjauh dari serangan lawan.

Melihat beragam kemampuan milik Pharsa, tidak heran RRQ Lemon menjadikan Pharsa sebagai hero midlaner terkuat yang ada di Mobile Legends saat ini.

BACA JUGA: Akun Instagram Milik Kiboy Hilang, CEO Team RRQ Beri Tanggapan!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru