Inilah 2 Pertandingan MPL ID season 7 dengan Jumlah Viewers Terbanyak!

Inilah 2 Pertandingan MPL ID season 7 dengan Jumlah Viewers Terbanyak!

MPL ID season 7 babak regular season sudah selesai digelar. 8 week terlewati dengan menyajikan pertandingan – pertandingan yang seru setiap weeknya.

Standing setiap tim pun berubah – ubah setiap weeknya. Penentuan slot Upper Bracket pun harus di pertandingkan hingga week 8 untuk melihat hasilnya. Namun ada 2 pertandingan yang memiliki jumlah peak viewer terbanyak.

1. Pertandingan RRQ Hoshi Vs Evos Legends (Leg pertama)

evos legends mpl season 7

Pertandingan pertama El Clasico yang terjadi pada week 3 MPL ID season 7 ini memiliki jumlah peak viewers yaitu 1.185.982.

Pertandingan ini juga memperlihatkan 2 pemain muda baru yang baru bermain di El Clasico yaitu Ferxic dari Evos Legends dan Skylar dari RRQ Hoshi yang sama – sama naik dari MDL.

Pada laga ini RRQ Hoshi harus mengakui kekalahannya dari Evos Legends yang tampil lebih baik. RRQ Hoshi harus kalah 2 – 0 langsung dan menjadi kekalahan pertama RRQ Hoshi dari Evos Legends dari playoff MPL ID season 5 hingga sekarang.

BACA JUGA: Geek Fam ID Segera Berbenah Dan Sedang Mencari Pelatih MLBB Baru!

2. Pertandingan RRQ Hoshi Vs Evos Legends (Leg Kedua)

hasil mpl season 7
Photo via YT MLBB

Pertandingan kedua El Clasico MPL ID season 7 kali ini menjadi pertandingan yang paling banyak ditonton dengan peak viewer mencapai 1.498.003 viewers. Hal ini bukan tanpa alasan karena pertandingan El Clasico ini juga menentukan nasib kedua tim untuk masuk ke Upper Bracket babak Playoff MPL ID season 7 kali ini.

Pertandingan ini berlangsung cukup sengit dan memainkan 3 game dengan kemenangan Evos Legends 2 – 1 dan Evos Legends berhak atas slot Upper Bracket pada babak Playoff nanti.

Serta menjadi kekalahan pertama RRQ Hoshi setelah win streak dari week keempat hingga week ketujuh. Hal itu yang membuat pertandingan ini menjadi banyak perhatian dari para pencinta game Mobile Legends.

2 pertandingan dengan jumlah viewer terbanyak masih dipegang oleh laga bergengsi El Clasico karena kedua tim ini memang memiliki penggemar yang banyak di Indonesia.

Kita akan melihat pertandingan – pertandingan seru MPL ID season 7 di babak Playoff nanti. Apakah RRQ Hoshi bisa lolos Play-In dan masuk ke Upper Bracket untuk membalas dendam kepada Evos Legends?

BACA JUGA: Hasil Playoff MDL ID Season 3 Day 2, Siapa yang Pulang Cepat?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru