Inilah Alasan Evos Bajan Tidak Bermain di MPL Invitational!

Inilah Alasan Evos Bajan Tidak Bermain di MPL Invitational! Seperti yang kita ketahui sebelumnya bahwa salah satu tim besar Mobile Legends di Indonesia yaitu Evos Legends pada turnamen MPL Invitational gagal mendapatkan hasil yang baik, mereka terpaksa gugur dari tim yang tidak diunggulkan sama sekali yaitu Burmese Ghouls.

Kegagalan Evos Legends pada ajang MPL Invitational tersebut menuai banyak faktor dan pendapat dari para fans Mobile Legends Indonesia seperti roster mereka masih baru sehingga belum menemukan chemistry, ketidakhadiran Bajan dan masih banyak yang lainnya.

Namun yang paling menarik perhatian para fans Mobile Legends Indonesia khususnya dari fans Evos Legends sendiri adalah ketidakhadiran Bajan dalam roster Evos di MPL Invitational tersebut. Padahal bisa dibilang Bajan sendiri merupakan salah satu kunci penting dimana Evos Legends mampu menjadi runner up ajang MPL ID Season 5 beberapa waktu yang lalu.

BACA JUGA: Dukungan Moral RRQ James Untuk Evos Zeys Yang diserang Haters Saat ini!

Terbukti tanpa dirinya permainan Evos Legends seperti kurang rapih, bahkan mereka harus bersusah payah bermain di MPL Invitational kemarin dan puncaknya mereka malah harus gugur dari Burmese Ghouls dengan permainan mereka yang cukup baik.

Lalu apa sih alasan yang membuat Bajan tidak bisa bermain di MPL Invitational kemarin? Mengenai hal tersebut sang pelatih sekaligus pemain Evos Legends saat ini yaitu Zeys membeberkan alasan Bajan tidak bermain di MPL Invitational melalui instastory miliknya beberapa waktu yang lalu.

Zeys mengatakan bahwa Bajan ada masalah internal sehingga dirinya tidak bisa bermain di ajang MPL Invitational kemarin, seperti yang dia katakan pada instastory diatas! Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru