Inilah Cara Gratis Mendapatkan Star Protection Dari Mobile Legends!

Inilah Cara Gratis Mendapatkan Star Protection Dari Mobile Legends!

Tidak terasa pergantian musim akan terjadi sebentar lagi dan seluruh rank yang telah diraih akan direset kembali.

Tentunya, para pemain masih berlomba-lomba untuk mendapatkan rank terbaiknya yakni mencapai Mythic maupun Mythical Glory.

Sayangnya, masih ada beberapa pemain yang bermain dengan sangat hati-hati agar rank yang telah ia dapat tidak mengalami penurunan menjelang pergantian musim.

Namun, untuk mengatasi hal tersebut Mobile Legends mengakalinya dengan star protection sehingga kalian tidak perlu ketakutan untuk kehilangan bintang maupun point milik kalian.

Nah berikut adalah cara gratis untuk mendapatkan Star Protection dari Mobile Legends.

BACA JUGA: Bisa Dapat Skin Special Gratis Dari Event Halloween MLBB, Ini Caranya!

Hanya Membentuk Tim

Star Protection
Photo via Abyssal MLBB

Star protection biasanya didapatkan melalui point kemenangan yang pada akhir pertandingan nantinya akan diakumulasikan lalu diubah menjadi star protection.

Selain itu, kalian juga bisa mendapatkan hal tersebut melalui Starlight Member pada level 40 untuk mengamankan sebuah star protection card.

Menariknya, kali ini kalian hanya perlu melakukan login untuk mendapatkan star protection secara gratis dengan hanya membentuk tim dan bermain mode ranked pada 2 Oktober hingga 4 Oktober 2021.

Dibocorkan Pembocor Terpercaya

Hal tersebut pertama kali diinformasikan oleh akun @abyssal_mlbb yang menyatakan bahwa event tersebut akan segera hadir di Mobile Legends.

Sayangnya, akun tersebut sendiri belum memberikan bocoran secara spesifik mengenai minimal jumlah pemain dalam membentuk tim hingga kuota star protection yang akan didapatkan.

Namun spinners tidak perlu khawatir, tentunya info lengkap akan diinformasikan oleh Mobile Legends menjelang event tersebut dirilis sehingga kalian kini hanya perlu mencatat tanggal event tersebut.

BACA JUGA: Bukan Albert Atau Ferxiic, Ini User Assassin Terbaik Di MPL Menurut Sanz!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru