Jungler Rebellion Genflix Sugar Diturunkan Ke MDL, Siapa Gantinya?
Secara mengejutkan tim Rebellion Genflix yang baru debut musim ini di MPL ID Season 8 menurunkan jungler utama mereka Sugar ke MDL.
Hal itu diungkapkan pada laman instagram resmi milik Rebellion Genflix yaitu @rebellionesports.id. Lebih jelasnya bisa langsung kamu lihat foto di bawah ini ya.

Sebuah kabar yang mengejutkan karena sebenarnya penampilan dari Sugar sudah cukup baik meskipun timnya belum meraih satu kemenanganpun hingga week 2 ini.
Total 29 kill, 29 death dan 60 assist ditorehkan pemain yang pernah berseragam AURA di MPL ID Season 2 ini.
Terlihat pada week 1 dan 2 tidak ada satu pun perubahan pemain yang dilakukan RBG dan selalu bermain dengan 5 pemain inti yang sama yaitu Sugar (Jungler), Huba (Midlaner), Vall (Roamer), Jlonotwow (Offlaner/Exp Laner), dan B1rul (Sidelaner/Gold Laner).
BACA JUGA: Ini Dia Top 5 Most Assist di MPL ID Season 8 Hingga Week 2!
Siapa yang Jadi Jungler Gantikan Sugar?
Turunnya Sugar ke MDL tentunya membuat posisi jungler tidak terisi pemain manapun, karena memang sejak awal nampaknya Rebellion Genflix hanya menurunkan 5 roster untuk bermain di MPL ID Season 8.
Ternyata melalui laman instagram @rebellionesports.id diumumkan pula pemain dari MDL yaitu Jiisaa yang akan gantikan Sugar di MPL ID Season 8.

Jungler yang didatangkan baru-baru ini resmi dinaikkan ke MPL ID, akankah akan bernasib sama seperti Hanz yang bisa dikatakan cukup gemilang sebagai jungler di musim ini meskipun baru satu kemenangan didapatkan olehnya.
Kita nantikan saja performa dari jungler baru RBG yaitu Jiisaa di MPL ID Season 8 week 3 nanti ya Spinners.
BACA JUGA: Panda Tidak Lagi Jadi Streamer RRQ, Begini Penjelasannya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.