Kelra Satu-satunya Pemain Yang Dapat MVP di 3 Turnamen Bergengsi MLBB

Tahukah kalian kalau Kelra merupakan satu-satunya pemain yang dapat MVP di tiga turnamen bergengsi MLBB loh, apa saja?

Kelra merupakan salah satu goldlaner terhebat dan terkonsisten dari seluruh dunia, namanya sudah tak asing lagi ditelinga para fans Mobile Legends termasuk di Indonesia.

Kelra ini memang dikenal akan kehebatannya saat bermain goldlane, siapapun lawannya di lane bisa dia kalahkan dengan mudah.

BACA JUGA : Donkey Bingung Kapan Tim Indonesia Bisa Juara M-series Lagi?

BACA JUGA : Salah Satu Faktor Tim PH Dominasi M-Series Menurut Mas Ade

Nah baru-baru ini Kelra berhasil dapatkan gelar juara dunia bersama Fnatic ONIC PH yang membuat statusnya sebagai goldlaner terbaik semakin jelas.

Kelra Satu-satunya MVP di Tiga Turnamen Bergengsi

Kelra MLBB

Bukan hanya berstatus sebagai juara dunia, melainkan Kelra juga berhasil pecahkan rekor sebagai pemain pertama dan satu-satunya saat ini yang bisa dapatkan gelar MVP di tiga turnamen bergengsi MLBB.

Lebih tepatnya, Kelra ini berhasil dapatkan gelar MVP Finals di m-series (M6) lalu, kemudian di MSC 2021 dan di MPL PH S14 kemarin.

Dia menjadi satu-satunya pemain yang berhasil dapat gelar MVP Finals di tiga turnamen bergengsi Mobile Legends tersebut.

Belum ada yang bisa mencatatkan rekor itu dan hanya Kelra saat ini yang bisa, rekor ini pun kemungkinan besar bakal bertahan lama karena memang sulit banget bisa mencapainya.

Dibutuhkan tingkat konsisten yang tinggi seperti Kelra untuk bisa menyamai atau membalap rekor ini loh spinners.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru