Khaleed di Buff Besar, Bakal Auto Meta Next Patch MLBB?

Khaleed di Buff Besar, Bakal Auto Meta Next Patch MLBB?

User Khaleed wajib senang karena hero Fighter lawas ini akhirnya dapatkan buff besar yang kemungkinan bisa membuatnya kembali ke meta.

Bagaimana tidak, karena buff ini akan mengubah sedikit efek hero ini di teamfight yang ada.

BACA JUGA: Kapan Promo Diamond MLBB Hadir di 2022? Ini Dia Bocorannya!

Buff Khaleed MLBB

Khaleed Buff
source: ig @ml_date

Pasif

  • Sedikit meningkatkan jarak langkah basic attack yang diperkuat milik Khaleed. Setelah mengeluarkan Basic Attack Khaleed semakin dekat dengan target
  • Sedikit mengurangi jeda waktu dari basic attack yang diperkuat
  • Efek Baru: Basic Attack yang Diperkuat memberikan 40% efek slow selama 1,5 detik
  • Menghapus efek pasir yang ditinggalkan setelah memberikan Basic Attack yang Diperkuat
  • Damage: 160% Total Physical Attack menjadi 50+140% Total Physical Attack

Skill 1

  • Efek Baru: hero dan Creep lawan yang terkena Hit akan ditarik menuju Khaleed dari jarak dekat (tidak mengganggu skill)
  • Sedikit mengurangi jeda waktu skill ini
  • Base damage: 170-520 menjadi 180-480

Bisa kalian lihat perubahan ada pada pasif di mana kini akan memberikan efek slow bukan lagi pasir dan ada sedikit pengurangan damagenya.

Skill 1 yang unik dan bisa dikatakan jadi mirip pasif Julian, di mana skill ini akan menarik musuh mendekati Khaleed, dan itu menurut kami akan sangat berguna nantinya agar lawan kesulitan untuk kabur ketika Khaleed melancarkan combonya.

Kita lihat ya implementasinya nanti di in-game seperti apa, dan apakah tidak ada lagi perubahan nantinya ketika sampai di original server. Jika tidak ada kemungkinan Khaleed bisa digunakan sebagai salah satu opsi untuk roamer di meta kedepannya dengan efek CC yang baru.

BACA JUGA: Hero Fighter Ini Di Buff, Akankah Ada Meta Baru?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru