Bakal Ada Lock Roster Untuk M2 Mobile Legends World Championship 2021, Kapan?

Bakal ada lock roster untuk M2 Mobile Legends World Championship 2021, kapan?

Tak seperti ajang M1 tahun 2019 lalu kini perubahan mencolok terjadi pada ajang M2 World Championship 2021

Dimana kini M2 akan ada deadline lock roster dalam waktu dekat yang dikatakan langsung oleh pihak Moonton beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Zeys Pastikan Bahwa Evos Legends Tidak Ikut M2 Mobile Legends!

m2
source : yt Mobile Legends: Bang Bang

Dilansir dari ONE Esports yang mendapatkan informasi ini langsung dari Lucas Mao selaku Managing Director Moonton dan PR Moonton Indonesia, Azwin Nugraha.

“Dalam waktu dekat akan ada informasi roster dari tiap tim yang bermain di M2, pun diumumkan pada media sosial resmi kami. Akan ada sistem lock roster yang terpisah untuk M2 bagi semua tim peserta,” jelas Lucas.

Terkait hal itu Azwin Nugraha juga membenarkan pernyataan Lucas, dia mengatakan bahwa, “Benar (roster bisa berubah). Ada lock roster tersendiri untuk M2,” tambah Azwin.

Tentu saja hal ini menjadi kabar buruk dan baik bagi 12 tim peserta M2 World Championship 2021.

Karena sebagian dari mereka sudah mendapatkan roster yang kuat dan sebagian dari mereka lagi masih mencari-cari komposisi tim yang kuat.

roster m2 mobile legends

Dan di ajang M2 Mobile Legends World Championship nanti bukan saatnya untuk mencoba-coba roster baru.

Jadi semuanya harus dipersiapkan secara matang agar bisa tampil maksimal di ajang tertinggi Mobile Legends berskala dunia tersebut khususnya untuk dua tim Indonesia yaitu Alter Ego dan RRQ Hoshi.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita. 

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru