Mau jago main Johnson di Mobile Legends? Kalian wajib banget kuasai 2 hal ini saja agar bisa dianggap jago memainkan Johnson.
Johnson menjadi salah satu hero tank yang paling dianggap remeh namun memiliki kemampuan yang sangat mengerikan.
Bahkan saking mengerikannya hero tank satu ini dijuluki sebagai hero comeback karena dapat dengan mudah membalikkan keadaan menggunakan ultimate nya tersebut.
BACA JUGA : Tips Join War Saat Pake Dyrroth di Mobile Legends
Oleh karena itu, buat kalian yang ingin jago bermain Johnson ada 2 tips penting yang bisa kalian lakukan.
Jangan Asal Gunakan Ultimate
Hal utama yang harus kalian kuasai adalah jangan pernah menggunakan ultimate Johnson asal-asalan. Maksudnya adalah jangan langsung menggunakan ultimate untuk nabrak saat itu juga karena mudah ditebak lawan dan lawan bisa menghindar.
Jauh lebih baik saat kalian mengaktifkan ultimate Johnson maka sebaiknya berputar-putar lebih dulu saja dan tabrak lah lawan dari sudut yang tidak mudah ditebak.
Hafal Rute di Map
Kemudian kalian harus hafalkan rute map, ini adalah hal dasar namun wajib banget kalian kuasai saat memainkan Johnson.
Semua itu dilakukan agar Johnson kalian bisa menabrak lawan dari arah yang tak terduga.
Itulah dua tips penting yang harus kalian lakukan agar dianggap jago bermain Johnson Mobile Legends.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.