Mengapa sih Hayabusa kurang populer banget di meta Mobile Legends saat ini? Padahal kemampuan hero ini masih mengerikan.
Hayabusa jadi hero assassin terlupakan di meta permainan Mobile Legends saat ini, padahal kemampuan dia masih layak bersaing dan mengerikan.
Tapi rata-rata pemain lebih suka memainkan hero assassin lainnya seperti Ling, Fanny, Lancelot, Karina dan lain sebagainya dibanding Hayabusa.
BACA JUGA : Alasan YSS Tak Lagi Diandalkan Sebagai Jungler Untuk Saat Ini!
Mengenai hal itu SPIN Esports punya beberapa alasan yang membuat pemain enggan menggunakan Hayabusa atau dengan kata lain yang membuat Hayabusa tidak populer di meta saat ini.
Terlalu Bergantung Buff Biru
Semenjak menggunakan energy, Hayabusa kini sangat bergantung pada hadirnya buff biru. Tanpa buff biru energy yang dimiliki Hayabusa bakal cepat habis.
Yang mana hal itu membuat Hayabusa terbatas saat mengeluarkan skill-skillnya dan malah tidak berguna sama sekali saat team fight berlangsung atau lebih parahnya tidak bisa melakukan solo kill.
Populer nya Meta Tank
Alasan terakhir karena populer nya meta tank yan membuat Hayabusa tidak terpakai. Sebelumnya kalian harus tahu bahwa Hayabusa adalah assassin paling mengerikan jika melawan hero-hero marksman, mage, dan fighter.
Jika melawan hero-hero tank, Hayabusa bakal kesulitan dan populer nya meta tank saat ini jadi alasan mengapa Hayabusa tidak terpakai.
Itulah beberapa alasan yang membuat Hayabusa kurang populer di meta Mobile Legends saat ini.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.