Musuh Pick Aulus Kalian Wajib Pick Hero Jungler OP Mobile Legends Ini!

Musuh Pick Aulus Kalian Wajib Pick Hero Jungler OP Mobile Legends Ini!

Meski sudah mendapatkan nerf pada update patch beberapa waktu lalu, namun Aulus sendiri masih cukup efektif digunakan sebagai jungler.

Pasalnya, ketika mencapai level 12 hero tersebut masih tetap sangat mematikan bahkan ia juga sangat sulit untuk ditaklukkan.

Kombinasi mobilitas serta lifesteal yang cukup besar menjadi momok utama bagi tim-tim yang akan menghadapi hero tersebut di Land of Dawn.

BACA JUGA: Bukan Ling, Ini Hero Anti CC Terbaik di Mobile Legends Versi Emperor!

Kimmy Bisa Jadi Solusi

Kimmy(1)
Photo via UHD Wallpaper

Menghadapi Aulus yang merupakan hero melee dengan kemampuan cukup sempurna tentu cukup menyebalkan karena bisa dibilang ia merupakan hero melee Mobile Legends terbaik saat ini.

Menggunakan Kimmy yang memiliki jarak serangan cukup jauh tentu bisa menjadi solusi mengingat hero tersebut juga memiliki damage yang sangat mematikan.

Terlebih apabila kalian sudah mengamankan item Ice Queen Wand dan Glowing Wand, efek slow dan DPS yang dihasilkan tentu akan membuat Aulus kesusahan dalam menyentuh Kimmy.

Pasalnya, Aulus sendiri memang tidak memiliki skill khusus seperti Blink yang akan membuatnya bisa langsung menyentuh Kimmy.

https://youtu.be/ihkCImVt1fs?t=14739

Hal ini tentunya sudah dibuktikan secara langsung bahkan pada gelaran sebesar MPL Indonesia ketika ONIC Esports sukses menumbangkan Aulus milik High pada pekan ke-5 MPL ID S9.

Pada pertandingan tersebut, AURA High yang terkenal sebagai top global Aulus harus bertekuk lutut kepada ONIC Sanz yang mampu memaksimalkan Kimmy dengan baik.

Jadi, itulah hero jungler OP yang wajib kalian gunakan ketika berhadapan dengan Aulus di Mobile Legends.

BACA JUGA: Jadi Juara Regular Season, RRQ Hoshi Bagi-Bagi Diamond MLBB Gratis!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru