Nominasi First Team MPL ID Season 7, Siapa yang Akan Menang?
MPL ID Season 7 telah merilis daftar pemain yang masuk ke dalam first team MPL ID Season 7.
Dari 8 tim yang bertanding hanya AURA FIRE yang tidak mengirimkan wakilnya satupun. Walaupun Geek Fam juga tersingkir namun masih ada wakilnya yaitu RenV untuk posisi Tank.
Sementara itu untuk tiga tim teratas MPL ID Season 7 mengirimkan semua wakilnya di semua posisi.
Dan inilah nominasi lengkap first team MPL ID Season 7.
Midlane (Support)
Posisi ini secara mengejutkan diisi oleh 3 kage yaitu Drian, Psychoo dan Udil. Ya, ketiga pemain yang pernah satu tim ini mengisi posisi yang sama di MPL ID Season 7 kali ini.
Walaupun Psychoo menjadi support di pertengahan season, awalnya sebagai Tanker. Selain itu ada nama Renbo dan Luminaire yang juga merupakan sosok midlane yang kuat. Sama seperti Psychoo, Renbo baru menjadi support pada pertengahan awalnya mengisi Gold Lane.
Jungler
Untuk posisi ini tidak diragukan lagi ada nama Ferxiic, Sanz dan Alberttt yang memang mampu membawa timnya ke top 3 MPL ID Season 7 regular season.
Selain itu ada Branz dan Bottle yang mengisi dua slot sisanya, tidak ada nama Celiboy, karena pada MPL ID Season 7 kali ini permainannya cenderung menurun.
BACA JUGA: Ini Dia Top 5 Assist Regular Season MPL ID Season 7
Exp Lane
Untuk posisi ini ada nama R7, Pai, Rippo, Antimage dan Butsss. Tentu ini akan jadi persaingan kuat karena mereka menunjukkan performa yang sama baiknya bagi timnya.
Gold Lane
Ada nama Skylar, Clover, CW, Ahmad dan Watt. Sama-sama jadi core kedua dalam tim, mereka dituntut untuk bisa kaya dan mengendong atau memberikan impact untuk timnya di mid sampai late game.
Tank
Walau performa Alter Ego menurun namun LeoMurphy masih pantas masuk first team karena memang performanya masih cukup menonjol dengan assist yang cukup banyak bagi timnya.
Selain itu ada Vyn yang juga berubah role dari support ke Tank, lalu Rekt yang sempat bermain di sisi sideline dan akhirnya sangat cocok di posisi Tank.
Sama seperti RenV yang awalnya mengisi sisi offlaner, lalu terakhir Kiboy yang dengan performa memukaunya membawa ONIC ke puncak klasemen.
Itulah nominasi first team MPL ID Season 7, ada nama-nama pro player favorit kamu? Jangan lupa berikan dukungan agar pro player favoritmu yang jadi pemenangnya ya.
BACA JUGA: Ini 3 Alasan Uranus Mobile Legends Kembali ke META dan Laris di MPL ID S7!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.