Menjelang musim baru MPL Indonesia, ONIC Esports memasang target tinggi dengan harapan seluruh pemain bisa terhubung dengan baik di dalam dan luar game. Pelatih Adi serta salah satu pemain bintangnya, CW, berbagi pandangan mereka tentang persiapan tim, persaingan di musim ini, hingga kehadiran pelatih dan tim baru di MPL ID.
Membangun Chemistry untuk Meraih Gelar Juara
Sebagai salah satu tim dengan sejarah panjang di MPL ID, ONIC Esports tidak hanya berfokus pada strategi tetapi juga membangun koneksi kuat antar pemain. Pelatih Adi menegaskan bahwa keterhubungan antar pemain adalah kunci utama dalam perjalanan menuju gelar juara.
“Ekspektasinya semua player bisa connect, karena kalau jadi juara itu udah pasti jadi ekspektasi kita.”
Menurutnya, semua tim di MPL ID Season 15 akan memiliki kualitas yang semakin merata akibat adanya perubahan besar.
“Bisa dibilang mungkin semua tim bakal bagus di season ini karena ada perubahan, jadi idealnya semua bisa bersaing. Untuk TLID, mungkin masih ada sisa momentum mereka dari season sebelumnya.”
Persiapan Menghadapi Lawan dan Evaluasi dari Musim Sebelumnya
ONIC Esports juga tidak ingin hanya terpaku pada tim lawan. Meski Pernah dikalahkan oleh Team Liquid Indonesia (TLID), Adi mengungkapkan bahwa tidak ada rahasia khusus untuk mengalahkan mereka.
“Rahasia mengalahkan TLID ga ada sih. Tapi kita lebih belajar aja karena kan sempat dikalahkan mereka juga. Tapi overall, kita lebih fokus ke tim kita sendiri untuk belajar dari kekalahan.”
Selain itu, kehadiran banyak pelatih dari game lain di MPL ID dinilai sebagai sebuah keuntungan.
“Bagus ya banyak coach dari game lain. Artinya kan, pengetahuannya jadi lebih banyak dan mungkin bisa diimplementasikan di MLBB.”
NAVI dan Rivalitas Baru di MPL ID
Salah satu perubahan besar musim ini adalahmasuknya NAVI ke MPL Indonesia, yang menurut Adi merupakan sinyal positif bagi liga.
“Gua seneng sih ada tim dari luar masuk di MPL ID. Artinya tim luar melirik MPL ID. Gua respect banget sama tim NAVI, dulu gue idolakan tim dan playernya dan sekarang bisa lawan timnya.”
Selain itu, Adi juga menyoroti rivalitas pribadinya dengan Xepher, yang kini menjadi pelatih Alter Ego.
“Xepher ini sebenarnya partner gua dan sering brainstorming mulai dari in-game atau out-game. Menurut gue, bakal serubanget gue menunggu nanti ketemu Xepher. Tantangannya dulu tuh dekat, tapi sekarang tuh jadi kayak musuh di dalam game.”
Roster dan Kombinasi Terbaik ONIC Esports
Dari sisi pemain, CW menegaskan bahwa ONIC Esports memiliki komposisi roster yang solid dan setiap pemain sudah memiliki peran masing-masing dalam tim.
“Roster kita itu banyak, tapi kita uda ada porsinya masing-masing. Jadi tinggal menunggu arahan aja dari Coach Adi.”
Selain itu, CW juga mengungkapkan kombinasi terbaik di ONIC yang pernah ia jalani sebelumnya, di mana Saverp dan dirinya menjadi kekuatan dominan di jalur atas dan bawah.
“Combo paling oke di ONIC ini Saverp sama CW, dua CS inikalau ada pasti lane atas dan bawah udah pasti menang kita.”
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.