Sebelum Beli Paquito Mobile Legends, Ketahui Dulu Kelebihan & Kelemahan nya!

Sebelum kalian memutuskan untuk membeli Paquito di Mobile Legends, inilah kelebihan dan kelemahan nya!

Moonton baru saja merilis satu hero baru bernama Paquito kedalam game andalan mereka, Mobile Legends Bang : Bang!

Lalu layakkah kalian membeli hero ini yang katanya hero ini sangat OP? Berikut SPIN Esports akan beritahukan ke kalian kelebihan dan kelemahan Paquito Mobile Legends ini sebelum kalian membelinya, agar tak menyesal!

BACA JUGA: Manfaat Kill Turtle di Mobile Legends Selain Dapatkan Gold Dan Shield

Kelebihan Paquito

skin baru mobile legends januari 2021
photo via yt vy gaming

Hero Tanpa Cooldown dan Mana

Kelebihan pertama yang dimiliki Paquito adalah tanpa adanya cooldown sama sekali sekaligus dia juga tak menggunakan mana saat bertarung.

Tentu saja hal ini sangat spesial karena pemain bisa terus spam skill Paquito tanpa memikirkan mana juga bisa roaming kemanapun dengan skill-nya tersebut.

Punya Skill Crowd Control (CC) Area

Kelebihan yang kedua berada pada ultimate Paquito (stack penuh) yang mana dia bisa memberikan seluruh hero lawan efek Crowd Control. Hal ini sangat OP sekali dan berguna dalam team fight!

BACA JUGA: Grock Layak Masuk Meta S19 Mobile Legends Karena Alasan Ini!

Kekurangan Paquito

Paquito mobile legends

Sekali Masuk War Sulit Untuk Keluar

Meskipun pada dasarnya ada pasif movement speed sedikit dari Paquito namun tetap saja jika dia sudah masuk war maka akan sangat sulit untuk kabur, penggunaan spell sangat menentukan hero yang satu ini.

Darah Tipis & Lifesteal Kurang Kencang

Kekurangan kedua adalah darahnya yang sangat tipis ditambah lagi lifestealnya yang kurang kencang membuat Paquito harus berhati-hati saat bertarung.

Bahkan dengan kekurangan ini Paquito menjadi lebih sering balik ke base karena lifestealnya kurang.

Itulah kelebihan dan kelemahan Paquito yang harus kalian ketahui sebelum memutuskan untuk membelinya!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru