Pasca Dilepas ONIC Esports, Sasa Akhirnya Gabung Tim Malaysia Ini!
Teka-teki kemana perginya Lu Khai ‘SaSa’ Bean pasca dilepas ONIC Esports akhirnya terjawab setelah Team SMG resmi mengumumkan rosternya yang akan berlaga di MPL MY S8.
Pengumuman tersebut pertama kali diunggah melalui laman Instagram milik Team SMG pada hari ini, Rabu (4/8).
Hal tersebut sekaligus juga menandakan bahwa Sasa kembali ke kampong halamannya dan untuk pertama kalinya akan berlaga di ajang MPL Malaysia.
BACA JUGA: Resmi Jadi Pemain EVOS Legends, Ini Target Besar EVOS Falah!
Reuni Dengan James

Dengan keputusan Sasa yang akan membela Team SMG di MPL MY S8, hal tersebut membuatnya kembali bereuni dengan mantan rekan setimnya di NV ONIC, yaitu James.
Namun reuni tersebut tentunya berbeda, pasalnya kali ini James akan menjadi juru racik untuk tim tersebut untuk mengarungi musim baru MPL Malaysia.
Bagi James, kedatangan Sasa juga tentunya menjadi tambahan yang cukup penting bagi tim yang kini ia pimpin mengingat dimusim sebelumnya Team SMG tidak bisa berbicara banyak setelah langsung ditumbangkan Geek Fam MY di babak Playoff.
Umumkan Delapan Pemain

Selain Sasa, Team SMG juga mengumumkan para pemain mereka yang akan berlaga di ajang MPL MY S8 dengan hanya mempertahankan Loong, Smooth dan Zaim Sempoi dari skuad musim sebelumnya.
Nah berikut adalah skuad Team SMG untuk menghadapi MPL Malaysia Season 8:
- Loong
- Smooth
- Zaim Sempoi
- Sasa
- Myzer
- SYF
- XPDEA
- Deto
Melihat banyaknya nama baru ditubuh Team SMG, tentunya akan membuat peluang Sasa untuk masuk ke dalam line up sangat besar.
Selain itu, sebagai mantan rekan setimnya di NV ONIC tentunya James tahu betul dengan potensi Sasa sehingga kemungkinan besar ia masuk ke dalam rencananya di musim ini.
Tentunya menarik untuk melihat debut salah satu Marksman terbaik yang pernah ada di Indonesia yang akan berlaga di MPL Malaysia yang akan datang.
BACA JUGA: Hero Assassin Underrated Ini Masih OP, Namun Jarang Digunakan!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita