PB ESI: Tim Women di MDL Indonesia Bisa Jadi Kandidat Srikandi Timnas

PB ESI: Tim Women di MDL Indonesia Bisa Jadi Kandidat Srikandi Timnas!

Kepala Sub Bidang Pembinaan Kompetensi dan Prestasi Pengurus Besar Esports Indonesia Robertus Aditya saatmenghadiri MPL Indonesia di Jakarta, baru-baru ini.

Mobile Legends: Bang Bang(MLBB) Esports terus konsisten dalam membangunekosistem MLBB Women di Indonesia. Hal ini semakin terlihat setelah tahun silam dia tim wanita bergabung di MDL Indonesia yaitu, Team Vitality dan Falcon. Di tahun ini, ONIC Pertiwi menjajal kekuatan mereka untuk melampaui batas dan memberikan performa terbaik di MDL Indonesia. Meskipun terseok-seok, namun ONIC Pertiwi memiliki semangat juang yang tinggi untuk MLBB Esports.

PB ESI

ONIC Pertiwi ternyata tidak tumbang begitu saja dan masih semangat dalam berjuang di Progressive Round mendatang. Livi mengatakan bahwa kemenangan bukan menjadi satu-satunya tujuan yang mereka inginkan di liga ini, di mana ia ingin ONIC Pertiwi dilihat sebagai inspirasi oleh tim-tim wanita lainnya di luar sana.

“Melihat situasinya, kita juga pengen dilihat sama tim-tim wanita lain untuk dijadikan sebuah inspirasi. Apalagi di musim ini kita menjadi satu-satunya tim wanita. Semoga tim-tim wanita di luar sana bisa ada keinginan untuk bergabung dan berkompetisi bersama-sama di sini. Harusnya perlahan-lahan ini bisa dijadikan tempat untuk membangun diri dan pastinya Esports di Indonesia,” ucap Livy.

Sang pemain juga menambahkan, bahwa perubahan besar itu tidak bisa jadi dalam waktu yang sangat singkat. Ia Percaya jika semua player wanita di luar sana memiliki antusias yang besar.

Di kesempatan berbeda, Robertus Aditya, selaku Kepala Sub Bidang Pembinaan Kompetensi dan Prestasi Pengurus Besar Esports Indonesia juga ikut memberikan tanggapan terkait inisiatif dari MLBB Esports demi mendukung skema MLBB Women di Indonesia. Ia mengatakan, pemain MLBB women yang berkompetisi di MDL Indonesia memiliki potensi untuk masuk ke tim nasional Indonesia.

“Di MDL season ini ada Onic Pertiwi. Ini merupakan suatu langkah luar biasa, yang melanjutkan season sebelumnya di mana kita melihat ada Team Falcons dan Team Vitality yang berkompetisi musim lalu. Dengan kata lain, dengan adanya tim Women di kancah MLBB Esports, skena Women Esports ini masih layak ditunggu dan tentu saja bisa menjadi kandidat untuk menjadi Srikandi baru bagi Timnas kita kedepannya,” tutur Robertus.

Nantikan Progressive Round dari MDL ID Season 11 yang akan dimulai pada tanggal 24 Maret 2025 mendatang, dan saksikan perjuangan dari ONIC Pertiwi!

Ikuti terus informasi terkait MDL, termasuk programnya di 2024 ini dengan klik link di bawah ini kemudian follow dan subscribe akun resmi media sosial MDL Indonesia di bawah ini:

– MDL Indonesia Instagram
– MDL Indonesia Youtube
– MDL Indonesia TikTok
– MDL Indonesia Facebook
– MDL Indonesia Website

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru