RRQ dan EVOS Bisa Bangkit Lagi? Ini Jawaban Pelatih Bigetron Alpha!

Menurut pelatih Bigetron Alpha, RRQ dan EVOS bisa bangkit lagi! Performa Rex Regum Qeon (RRQ) Hoshi sebagai juara Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 5 bisa dikatakan buruk.

Tidak hanya itu, runner-up MPL ID Season 5 yakni EVOS Legends juga sama buruknya dengan RRQ. Hingga week 3 MPL ID Season 6, EVOS Legends berada di peringkat 5 sedangkan RRQ Hoshi di peringkat 4 klasemen sementara.

Kedua tim tersebut memang sedang mengalami transisi, di mana RRQ tidak ada Xin karena vakum hingga week 5 MPL nanti, sedangkan EVOS Legends masih harus beradaptasi dengan perubahan role Rekt dan Wannn.

klasemen mpl season 6 week 3
Photo via: MPL Indonesia

Top 3 klasemen sementara adalah ONIC Esports, Bigetron Alpha dan juga Alter Ego. Mereka bertiga berhasil tampil luar biasa hingga week ke-3 MPL Season 6 ini.

Bigetron Alpha dengan pelatih barunya yaitu Ariff “Amoux” Iswandi berhasil membawa anak asuhnya tampil gemilang. Pelatih Bigetron itu berkomentar tentang performa EVOS dan RRQ, di mana Amoux mengatakan dirinya tidak ingin meremehkan 2 tim itu.

“Saya rasa EVOS dan RRQ sedang mencari solusi atas masalah yang ada. Lagipula ini masih awal musim. Jika mereka berhasil mengatasi kesalahan dan mendapat sesuatu di dalam tim, mereka rasanya akan bangkit kembali,” ucap Amoux seperti dikutip ONE Esports.

BACA JUGA: EVOS Bisa Alami Lose Streak Lagi di MPL ID Season 6 Week 4 Karena Ini!

RRQ Hoshi vs EVOS Legends el clasico Week 1 Day 2
sumber: Mobile Legend: Bang Bang Indonesia

Pastinya RRQ Hoshi mencoba bangkit di week 4 ini dan ketika di week 5 ada Xin pasti semua berubah sedangkan EVOS jika sudah terbiasa dengan pergantian role pasti akan lebih menakutkan.

Menurut spinners apakah pernyataan pelatih Bigetron itu benar bahwa RRQ dan EVOS akan bangkit lagi setelah mengalami performa buruk?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru