Sekarang para pemain yang suka afk, toxic berkata kasar dan cheat di Mobile Legends telah menurun, ini data resmi dari Moonton!
Moonton baru-baru ini mengeluarkan sebuah data pentingnya yang dipublikasikan kepada publik lewat game Mobile Legends Bang : Bang (MLBB).
Data tersebut berhubungan dengan menurunnya perilaku-perilaku buruk yang ada di Mobile Legends seperti Afk, Toxic dan Cheat.
Berikut SPIN Esports akan rangkumkan buat kalian!
BACA JUGA: 5 Hero Barbar Mobile Legends, Bisa Mudah Rusuh Buff Musuh!
Data Pemain Afk MLBB Menurun
Moonton telah mengurangi data persentase dari para pemain yang afk secara sengaja sebesar 30% dengan cara memberikan hukuman yang lebih berat.
Dan dampak dari itu kini pemain yang afk dengan sengaja sudah menurun datanya, seperti graphic yang dapat kalian lihat dibawah ini!
Selain itu untuk pemain yang merasa tidak afk secara sengaja bisa melaporkannya agar hukuman dikurang dan hal ini dilakukan demi menjaga sistem hukuman lebih adil.
Data Pemain Toxic Menurun
Selama 6 bulan Mobile Legends telah memberikan hukuman sangat berat kepada para pemain toxic yang berkata kasar dan juga kata-kata sangat kasar di sensor.
Yang mana ini sangat efektif sekali dimana graphic pemain toxic menurun jauh saat ini.
Data Pemain Cheat Menurun
Moonton membuat tim khusus anti-cheat yang bekerja dengan sangat baik sekali dan telah memblokir lebih dari 100 plugin berbahaya serta 900 orang mencoba melakukan cheat.
Akhir pesan yang disampaikan langsung oleh Moonton kepada para pemain setia-nya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.