Penjelasan Item Physical Lifesteal Di Mobile Legends!
Mobile Legends salah satu game Moba di platform Mobile menjadi salah satu game Moba terfavorit saat ini. Dalam game Mobile Legends setiap pemain dapat membeli item – item sesuai kebutuhan untuk menambahkan status pada hero yang mereka pakai.
Kali ini, kita bahas item – item yang dapat memberikan Physical Lifesteal dalam Mobile Legends dan sering digunakan pada meta kali ini.
1. Haas’s Claws
Haas’s Claws adalah item yang memiliki Lifesteal terbesar di Mobile Legends. Physical Lifesteal yang dimiliki item ini adalah 20% dan jika hero yang kalian pakai memiliki HP di bawah 40% Physical Lifesteal akan bertambah 10%.
Jadi total Physical Lifesteal yang bisa kalian dapatkan dari item ini adalah 30% jika HP berada dibawah 40%.
BACA JUGA : 2 Battle Spell Paling Nggak Laku di Meta MLBB Season 19!
2. Wind Of Nature
Item Wind of Nature adalah salah satu item wajib yang harus dipakai oleh jungler seperti marksman atau assassin. Item ini dapat memberikan immune terhadap seluruh physical damage dari lawan.
Selain mendapatkan Immune, Item ini ternyata juga memberikan Lifesteal terbesar kedua yaitu sebesar 15%.
Hal ini membuat item ini sangat terpakai saat ini karena memiliki lifesteal dan juga immune dari segala Physical Attack selama 2 detik dengan cooldown 70 detik.
3. Endless Battle
Endless Battle menjadi item ketiga dengan Lifesteal tertinggi di Mobile Legends. Endless Battle memiliki 10% Physical Lifesteal di statusnya.
Selain itu, Endless Battle juga sangat berguna untuk jungler – jungler sekarang karena item ini memiliki pasif untuk memperkuat basic attack dengan true damage setelah menggunakan skill.
Hal itu membuat item ini sangat banyak dipakai pada meta kali ini.
BACA JUGA : AE Ahmad Pick Hero Johnson di MPL Season 7, Kenapa?
4. Rose Gold Meteor
Rose Gold Meteor adalah item dengan Physical Lifesteal terbesar keempat di Mobile Legends. Hero yang menggunakan item ini akan mendapatkan tambahan 5% Physical Lifesteal.
Selain itu, item ini juga berguna untuk menahan Magical Damage yang diterima penggunanya. Rose Gold Meteor juga memiliki pasif menambahkan shield sebesar 510 – 1350 damage yang dapat aktif jika HP hero berada dibawah 30%.
5. Demon Hunter Sword
Demon Hunter Sword atau DHS menjadi item dengan Lifesteal terkecil yaitu 3%. Namun Item ini dapat menstack Physical Lifestealnya hinggal 5 stack setiap basic attack yang dilancarkan hero yang menggunakan item ini.
Hal itu membuat DHS akan memberikan total 15% Physical Lifesteal. Selain itu, item ini sangat cocok untuk melawan hero – hero keras karena akan memberikan damage setara 9% dari HP musuh sebagai Physical Damage tambahannya.
Itulah mengapa hero – hero marksman sangat cocok menggunakan item ini untuk melawan hero – hero tank keras.
Bagaimana Spinners tentang Item – item tersebut yang ada di Mobile Legends apakah ada tambahan atau ada yang kurang?
Item – item ini sering digunakan pada meta kali ini kecuali Haas’s Claws. Hanya beberapa hero yang cocok menggunakan Haas’s Claws ini.
BACA JUGA : Mantan Pemain MPL Gabung di Lords of Heist, Siapa?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.