Perbedaan Spell Vamp dan Physical Lifesteal MLBB, Simple Tapi Harus Tau!

Perbedaan Spell Vamp dan Physical Lifesteal MLBB, Simple Tapi Harus Tau!

Hal-hal yang simple kadang bisa menyulitkan jika tidak diketahui. Salah satunya adalah mengenai istilah di Mobile Legends (MLBB).

Ada dua istilah yang sebenarnya simple dan mudah diartikan, namun jika tidak tahu akan jadi masalah besar untuk permainan.

Ya, dua istilah tersebut adalah Spell Vamp dan Physical Lifesteal. Dua hal yang terlihat sama namun ternyata berbeda jauh.

Meskipun sama-sama punya arti dasar mengisi darah namun cara atau metodenya berbeda. Dan inilah penjelasan singkat mengenai perbedaan Spell Vamp dan Physical Lifesteal dari SPIN Esports.

Spell Vamp

Source: Mobile Legends

Spell Vamp secara arti adalah regen yang didapatkan dari spell (skill) yang digunakan. Jadi, mudahnya adalah kamu akan mendapatkan darah kembali ketika menggunakan sebuah skill.

Contoh: Alpha gunakan skill 2 dan mendapatkan tambahan darah (HP), nah itu yang dinamakan spell vamp. Saat skill digunakan dan mengenai musuh, darah akan terisi sesuai jumlah spell vamp yang dipunya misal 40%.

Jadi, setiap melakukan damage dengan skill misal senilai 100 kamu akan dapatkan spell vamp 40%-nya untuk contoh berikut adalah 40 HP.

BACA JUGA: 8 Hero Mobile Legends Paling Cocok Pakai Item Roam “Dire Hit”

Physical Lifesteal

Source: Mobile Legends

Lanjut ke Physical Lifesteal, yang secara arti adalah regen yang didapatkan dari basic attack.

Biasanya hero-hero yang kuat akan Physical Lifesteal adalah Marksman. Karena hero-hero ini sangat kuat di basic attack. Meskipun banyak juga Marksman yang gunakan spell vamp.

Namun karena hal yang sudah disebutkan biasanya Marksman akan kuat dengan Physical Lifesteal (biasanya attack speed Marksman juga tinggi).

Sehingga setiap basic attack yang diberikan akan memberikan tambahan darah kepada hero yang digunakan. Misal basic attack kalian 1000 dan Physical Lifesteal kalian 15%, berarti setiap basic attack kalian, kalian akan dapatkan 150 HP.

Gimana Spinners, cukup mudah kan tapi cukup tricky jika tidak diartikan dengan baik. Jadi, kamu harus pahami juga hero apa yang kalian gunakan, sehingga tahu apa yang meski kamu gunakan.

Misal untuk Physical Lifesteal gunakan Haas Claw/Wind of Nature, dan untuk spell vamp gunakan Bloodlust Axe.

Nah, itulah penjelasan singkat mengenai perbedaan spell vamp dan physical lifesteal di MLBB. Mudah kan Spinners? Jangan sampai salah lagi ya.

BACA JUGA: Bakal Ada Event Star Wars MLBB Part 2, Benarkah?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru