Pertarungan Antara Juara M1 Vs M2 Terealiasasi, Catat Tanggalnya!

Pertarungan Juara M1 Vs M2 Terealiasasi, Catat Tanggalnya!

Rumor mengenai akan adanya pertarungan antara para juara M Series nyatanya bukan isapan jempol belaka.

Pasalnya, Nimo TV resmi mengumumkan akan mempertandingan jawara M1 World Championship yakni EVOS Legends dengan BREN Esports selaku pemenang M2 World Championship.

Hal tersebut tentu menjadi ajang pertama di Mobile Legends dimana kedua tim yang pernah merasakan gelar juara dunia diadu untuk mengukuhkan tim terbaik di dunia yang sesungguhnya.

BACA JUGA: Bisa Dapat Diamond & Skin Gratis Dari Event Mobile Legends, Ini Caranya!

Bertajuk Showmatch

Photo via Nimo TV

Meski bertajuk showmatch, tentunya laga tersebut akan berlangsung sangat menarik karena mempertarungkan gengsi yang cukup tinggi.

Selain nama baik tim esports yang mereka bela, tentunya pertarungan antara Indonesia dan Filipina di Mobile Legends akan memanas.

Hal tersebut tentunya tidak mengherankan, mengingat kedua negara tersebut selalu mendominasi ajang internasional Mobile Legends.

Dalam laga tersebut nantinya akan diisi oleh para muka-muka lama yang sukses membawa timnya meraih gelar M Series World Championship.

EVOS Legends sendiri akan menampilkan nama-nama seperti Wannn, Donkey, Oura, Luminaire serta REKT meskipun Oura dan Donkey kini sudah bukan bagian dari tim tersebut.

Sementara, BREN Esports sendiri akan diperkuat oleh KarlTzy, FlapTzy, Lusty, Ribo serta Pheww yang pernah membawa tim tersebut melalui kejayaannya.

Pertandingan antara juara M1 vs M2 sendiri akan berlangsung pada 28 November mendatang dan akan secara ekslusif ditayangkan melalui Nimo TV.

Oleh karena itu, menjelang berlangsungnya M3 World Championship yang akan digelar pada 6 Desember 2021 tentunya ajang tersebut merupakan pertandingan yang wajib untuk bisa kalian tonton.

BACA JUGA: Flashback Final MPL ID S6, Ini Kesalahan Alter Ego Menurut RRQ Alberttt!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru