Resmi Onic Mendatangkan Butsss dari Evos! Ini Harga Transfernya! Scene profesional Mobile Legends saat ini tengah masuk kedalam masa bursa transfer pemain menjelang MPL ID Season 6 dimulai. Banyak tim-tim besar yang telah melakukan perombakan besar terhadap squad mereka demi memperbaiki performa tim pada MPL ID Season 6 mendatang.
Sebut saja Geek Fam yang melepas empat roster utama mereka, Evos yang melepas Butsss, Aura yang melepas pelatih dan dua pemain mereka, Onic yang mendatangkan Butsss dari Evos dan masih banyak yang lainnya.
Namun yang akan kita bahas kali ini adalah kedatangan Butsss dari Evos kedalam tim Onic eSports yang baru saja diumumkan melalui akun media sosial instagram resmi milik Onic. Pemain yang dikenal berkat permainan hebatnya menggunakan Thamuz sebagai offlaner akan menambah persaingan Onic pada tim utama mereka. Dia sendiri akan mengancam posisi Antimage sebagai offlaner tim utama Onic yang bukan tidak mungkin akan tergeser dengan hadirnya Butsss.
BACA JUGA: Inilah Hero Yang Dapat Skin Season 16 Mobile Legends!
sumber : Yahoo Berita
Butsss sendiri sebelumnya resmi dilepas Evos pada awal Juni 2020 kemarin, yang mana pelepasan tersebut diwarnai pro dan kontra para fans. Masih banyak yang percaya bahwa keputusan Evos untuk melepas pemain tersebut adalah salah karena Butsss sendiri memiliki mekanik permainan yang serupa dengan Oura sang Legenda Evos.
Namun ada juga yang mengatakan bahwa Evos telah melakukan keputusan yang tepat untuk melepas Butsss karena dinilai kurang memuaskan performanya ditambah dia terlihat jarang sekali berkomunikasi saat pertandingan berlangsung.
Kepergian Butsss sendiri kedalam roster Onic dengan biaya yang tidak disebutkan sedikitpun, namun kita bisa memprediksi bahwa Onic harus mengeluarkan banyak uang untuk mendatangkan pemain tersebut karena ia telah berhasil menjadi runner up MPL ID Season 5 bersama Evos beberapa waktu yang lalu. Dan kami memprediksi bahwa harganya lebih dari 100 Juta karena prestasinya dan pengalamannya yang cukup memuaskan.
Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!