RRQ Hoshi atau EVOS SG, Ini Tim Yang Ingin Dilawan oleh Todak Ciku di MSC!
Babak Playoff MSC 2022 akhirnya telah dimulai dan langsung mempertandingkan 8 tim Mobile Legends terbaik di Asia Tenggara.
Todak Esports sendiri menjadi tim ketiga setelah RSG PH dan Orange Esports yang memastikan diri melaju ke babak semifinal upper bracket usai menumbangkan OMEGA Esports dengab skor 2-1.
Tentunya, kini tersisa satu tim yang akan melaju ke semifinal upper bracket yakni antara RRQ Hoshi atau EVOS SG.
BACA JUGA: Jelang MPL ID Season 10, AURA Fire Resmi Umumkan Pelatih Baru!
Ciku Yakin RRQ Akan Menang
Setelah memastikan kemenangan atas OMEGA Esports, Todak sendiri kini tinggal memastikan lawan mereka di babak semifinal upper bracket.
Tim tersebut dipastikan akan menghadapi antara raksasa asal Indonesia ataupun Singapura yakni RRQ Hoshi atau EVOS SG.
Menariknya, salah satu punggawa Todak Esports yakin apabila ia RRQ Hoshi akan mengatasi EVOS SG dan melaju untuk melawan Todak di babak berikutnya.
“Kayaknya kita akan lawan RRQ Hoshi, soalnya kita selalu ditakdirkan untuk bertemu RRQ di setiap turnamen,” tutur Ciku saat menghadiri interview MSC 2022.
Hal tersebut tentunya tidak mengherankan, mengingat di beberapa pertandingan internasional terakhir kedua tim selalu dipertemukan.
RRQ Hoshi sendiri selalu memiliki catatan bagus ketika berhadapan dengan Todak dengan selalu sukses menumbangkan tim tersebut.
Oleh karena itu, tentunya menarik untuk menantikan pertandingan kedua tim tersebut di ajang MSC 2022.
Jadi, itulah tim yang ingin dilawan oleh Todak Ciku di babak semifinal upper bracket MSC 2022.
BACA JUGA: Hadir di MSC 2022, Ini Pesan Khusus Dari GPX Donkey Untuk Z4pnu!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.