Simple, 3 Hero Mage Ini Punya Mekanik Rendah Banget Tapi OP

Tahukah kalian spinners bahwa tiga hero mage MLBB berikut ini punya mekanik rendah banget tapi sangat op loh dan enak dimainkan, siapa saja?

Rata-rata hero dengan mekanik tinggi itu semua termasuk hero op dan bisa diandalkan dalam permainan MLBB.

Namun ada pula hero dengan mekanik rendah tapi juga op banget loh, seperti tiga hero mage op MLBB berikut ini yang punya mekanik rendah tapi tetap mengerikan, siapa saja?

BACA JUGA : Bocoran Tampilan dan Skill dari Hero Baru MLBB Zhuxin!

BACA JUGA : Bocoran Skin Season 32 Mobile Legends, Untuk Support Ini!

Vexana

hero mage op
Photo via Picuki.com

Pertama ada Vexana, mage satu ini juga masuk dalam daftar karena dibekali kemampuan yang mengerikan dan gameplay sederhana.

Bahkan pemain pemula sekalipun pasti langsung cocok dengan Vexana ini karena gameplay nya memang mudah.

Selain itu combo skillnya juga sangat mengerikan loh spinners, bisa membunuh siapa saja dengan cepat dan efektif.

Cecilion

Hero High Ground terbaik
Photo via DeviantArt

Pernahkan melihat atau mencoba langsung damage Cecilion saat stacknya banyak? Yap dia dapat membunuh banyak hero lawan sekaligus saat stacknya sudah di angka 200 ke atas.

Karena damage dari Cecilion itu tergantung dari stacknya, semakin banyak stacknya maka semakin sakit loh spinners.

Nah dibalik itu semua, gameplay dia juga gampang jadi enak dimainkan oleh siapa saja yang ingin menikmati kemampuan op Cecilion.

Gord

rotasi hero midlaner
photo via Reddit/MobileLegendsGame

Terakhir ada Gord, mage satu ini juga punya mekanik yang sangat rendah loh namun dibekali kemampuan yang mengerikan sekali.

Bahkan combo skill Gord tak bisa di counter dengan apapun itu, terkhusus ultimatenya. Jika kalian kena skill 3 Gord, maka kalian kemungkinan besar akan tewas.

Gameplay dia yang gampang ditambah kemampuannya yang mengerikan membuat Gord favorit banyak pemain MLBB loh spinners.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru