Susul Aurora, Skin Lunox dan Helcurt Zodiac Juga Akan Di Revamp!

Susul Aurora, Skin Lunox dan Helcurt Zodiac Juga Akan Di Revamp!

Aurora Zodiac akan segera dapatkan revamp dan akan rilis pada resale nanti tanggal 20 Januari 2023.

Berbicara terkait revamp, ternyata ada dua skin Zodiac lainnya yang kemungkinan besar akan segera revamp. Dua skin tersebut adalah Lunox dan Helcurt, keduanya memang mendapatkan komentar buruk karena dinilai kurang terasa efeknya.

BACA JUGA: Build Hanabi Revamp Terbaru 2022, Auto Bantai-Bantai!

Alhasil nampaknya berikutnya keduanya akan segera di revamp.

Tampilan Skin Lunox dan Helcurt Zodiac Revamp

Revamp Skin Zodiac
source: IG Granger ML

Bisa kalian lihat survey dari kedua skin Zodiac ini sudah ada yang terbaru di mana tidak lagi menggunakan Armor melainkan Dress untuk Lunox dengan warna yang tidak jauh berbeda dari sebelumnya.

Begitu pula Helcurt yang terlihat berubah dari segi warna yang lebih dominan ungu, biru dan biru muda.

Memang untuk resale keduanya masih cukup lama, Lunox akan hadir bulan September sementar Helcurt akan hadir bulan Oktober.

Kita nantikan saja apakah selain kedua skin Zodiac ini akan ada perubahan untuk skin lainnya seperti Aurora.

Jujur saja untuk Aurora memang jadi jauh lebih baik dari modelnya hingga efek skillnya. Namun untuk Lunox dan Helcurt sejujurnya menurut kami sudah cukup bagus mungkin hanya perlu di HD saja dengan desain yang sama.

Karena sudah ada bocoran revamp tentunya kita tidak bisa berkata apa-apa jika memang nantinya skinnya berubah total.

BACA JUGA: 3 Hero Mobile Legends Yang Sudah Mengerikan Dari Early Sampai Late Game

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru