Tampil Menggila di Week 4 MPL ID Season 8, AE Nino Terpilih Jadi MVP!
Week 4 sudah selesai dengan Alter Ego tetap berada di puncak klasemen dengan winstreak match yang dipunya tanpa pernah kalah satu match pun.
Hal itu tidak luput dari performa pemainnya yang sangat baik di setiap pertandingannya, meskipun kalah di early, Alter Ego kerap kali melakukan epic comeback yang membuat timnya berbalik menang.
Namun bukan Celiboy yang jadi sorotan melainkan pemain muda Nino yang nyatanya sangat mencuri perhatian di tiap matchnya. Menggunakan hero-hero seperti Ruby, Chou dan Benedetta (salah satu hero signature). Dia berhasil jalankan perannya gantikan Ahmad yang kini menjadi midlaner.
BACA JUGA: Bocoran Emote Baru Mobile Legends Untuk Tim MPL, Cocok Buat Taunting!
Bahkan berkat permainannya yang gemilang Nino berhasil kantongi gelar MVP Weekly untuk Week 4 MPL ID Season 8.
Statistik Nino MVP Weekly MPL ID Season 8 Week 4

Secara statistik mungkin tidak terlalu mencolok dengan KDA 2,9 GPM 696 dan DPM 3501.
Namun jika kamu menyaksikan tiap pertandingannya, Nino begitu on-point sebagai core kedua di sisi Goldlaner dari Alter Ego dan kerap menjadi pembunuh jika Celiboy sang jungler terculik.
Nino yang kerap menggunakan Benedetta akan dengan cepat langsung mengincar backline lawan yang biasanya diisi oleh hero-hero squishy yang bisa dengan mudah dibunuh oleh Benedetta miliknya.
Dan buat kamu yang masih mencari build terbaik main Benedetta bisa langsung cek di bawah ini ya, build dari Nino.
BACA JUGA: Login Mobile Legends Tanggal Segini, Dapat Skin Special Gratis MLBB!
Build Item Benedetta Nino

Meskipun build item sifatnya adalah situasional bergantung dengan lawan yang dihadapi. Mungkin kamu bisa mengikuti beberapa item core yang biasa dipakai Nino seperti Bloodlust Axe, War Axe dan Bruteforce Breastplate. Sisanya bisa mengikuti lawan yang dihadapi, dan untuk Emblem sendiri Nino gunakan Festival of Blood dengan spell Execute.
Gimana menurut kamu performa AE Nino minggu ini? Sudah cukup baik atau bisa lebih baik lagi nih kedepannya?
BACA JUGA: Informasi Lengkap Reset Season 21 & Skin Season Mobile Legends!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.