Tips Agar Exp M3 Pass Kamu Cepat Naik, Biar Bisa Klaim Skin Gratis!

Tips Agar Exp M3 Pass Kamu Cepat Naik, Biar Bisa Klaim Skin Gratis!

M3 Pass sudah hadir di Mobile Legends bersama dengan skin baru Roger special M3 seharga 399 diamond.

Namun kamu bisa upgrade menjadi premium pass dengan menambah 300 diamond lagi menjadi 699 diamond.

BACA JUGA: Tips Main Hero Valentina MLBB Biar Makin OP, No.4 Wajib Tahu!

Tips Cepat Naik Level M3 Pass

M3 Pass
source: Mobile Legends

Nah, buat kamu yang sudah beli M3 pass namun masih sulit naik level di sini SPIN Esports akan berikan tipsnya dilansir dari instagram milik @ml_date.

Selesaikan tugas harian

Pertama kamu harus rajin menyelesaikan misi harian, misi yang dihadirkan sebanyak 4 (masing-masing 120 exp).

M3 Pass
source: Mobile Legends

Selesaikan Misi weekly selama 5 week

Misi weekly yang dihadirkan cukup tricky karena harus membuat kamu mengeluarkan diamond yang tidak sedikit.

Setiap minggu kamu harus keluarkan 399 diamond, dan event ini berlangsung selama 35 hari yang artinya ada 5 minggu yang harus kamu selesaikan.

M3 Pass
source: Mobile Legends

Saran dari SPIN Esports kamu gunakan untuk membeli dengan urutan berikut ini:

  • Week 1 = Beli 399 Pass (M3)
  • Week 2 = Upgrade 300 diamond (Premium Pass) + Battle Emote
  • Week 3-5 = Bisa memberi dukungan untuk squad (tim M3) atau membeli Emote lainnya (1 emote = 109 diamond)

Main dengan Bendera

Ada keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika membeli pass, yaitu kamu bisa bermain dengan bendera, dimana jika menang kamu akan dapatkan keuntungan exp pass tambahan.

Sarannya, gunakan jika kamu yakin tim kamu menang, karena jika tidak menang tidak akan mendapatkannya.

Itulah tips agar kamu cepat naik Exp M3 Pass untuk dapatkan skin Roger. Semakin rajin selesaikan quest yang ada tentu kamu bisa dapatkan hadiah dari M3 pass dengan lebih cepat.

BACA JUGA: User Tank Wajib Tahu, Ini Item Counter Hero Assassin di MLBB!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru