Inilah Tips Main Jungler di Season 21 Mobile Legends (ML) Versi RRQ Xin, Bisa Langsung Dicoba!
Salah satu pro player tim RRQ Hoshi yaitu Xin, baru-baru lewat akun youtube miliknya memberikan sedikit tips tentang bermain jungler di season 21.
Ya, pada patch terbaru Mobile Legends ada perubahan item jungler dan roam yang membuat permainan tentu berubah.
BACA JUGA: Penjelasan Termudah Item Roam & Jungle Update Terbaru MLBB Juni 2021
Dalam video berdurasi 12 menit itu Xin menjelaskan faktor-faktor apa saja yang harus dilakukan oleh seorang jungler di Mobile Legends seperti berikut ini.
Jangan Salah Beli Jungle
Ada tiga pilihan item jungle yang bisa kamu beli dari awal game. Pertama ada Ice Retribution, ini akan menambahkan movement speed hero kamu jika digunakan ke lawan. Kedua ada Flame Retribution, ini bisa menambah damage dari hero kamu jika digunakan ke lawan. Ketiga ada Bloody Retribution, ini bisa meregen darah yang kamu punya.
Xin merekomendasikan untuk menggunakan Flame Retribution dalam video tersebut.
Langsung ke Jungle
Sedikit berbeda dengan sebelumnya yang jika kamu tidak beli item jungle bisa untuk clear minion terlebih dahulu. Namun pada update saat ini jika kamu menggunakan retibution otomatis exp dan gold dari minion berkurang drastis sehingga tidak disarankan untuk clear minion di menit-menit awal.
Rotasi Tetap Sama
Ya, mengenai rotasi Xin juga bilang dalam videonya tersebut masih sama seperti sebelumnya. Namun memang harus tetap jaga farming agar gold dan exp tidak tertinggal. Jika bisa dapatkan kelomang di bawah atau di atas saat rotasi. Dan dapatkan objektif seperti turret, turtle dan Lord jika memungkinkan.
Itulah tips jungler untuk season 21 ini versi RRQ Xin. Jika masih kurang lengkap bisa sekalian lihat langsung sekaligus lihat gameplay jungler dari RRQ Xin di bawah ini ya.
BACA JUGA: Rekt Bocorkan Ada Satu Pemain Baru di GH EVOS, Siapa?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.