Vexana Mobile Legends Semakin OP, Counter Dengan Hero Mage Ini!
Setelah mendapatkan revamp serta buff dari Moonton, Vexana kini semakin mengerikan untuk dihadapi di Mobile Legends.
Pasalnya, hero tersebut benar-benar memiliki damage yang sangat mengerikan serta sangat sulit untuk dibunuh.
Terlebih apabila kalian seorang user mage yang harus berhadapan dengan hero tersebut di area midlane, tentunya akan menjadi momok yang sangat mengerikan.
Namun, kalian sendiri tidak perlu khawatir karena hero mage yang satu ini mampu mengatasi hero necrokeep tersebut di Land of Dawn.
BACA JUGA: Apakah Eudora Masih Kuat di META Saat Ini? RRQ Lemon Beri Jawaban!
Kagura Jadi Counter Efektif Buat Vexana
Untuk mengatasi Vexana di Mobile Legends, tentunya kalian tidak bisa sembarangan dalam memilih hero yang ingin digunakan.
Kagura bisa menjadi opsi terbaik untuk melawan hero tersebut di Land of Dawn dengan burst damage-nya yang sangat mematikan.
Hero yang identik dengan payung tersebut memang memiliki 6 skill yang mampu menunjang kalian dalam menghabisi Vexana.
Ketika ia menggunakan skill 1 miliknya, ia akan melemparkan payung ke arah yang dituju sekaligus memberikan magic damage sebesar 315/370/425/480/535/590 (+105% Total Magic Power) Magic Damage sekaligus efek slow sebesar 60% selama 1 detik.
Vexana yang kini memiliki skill CC menyebalkan tentu dapat dengan mudah dibatalkan oleh skill 2 milik Kagura dan bergerak ke arah yang ia inginkan.
Puncaknya, kalian bisa menghabisi Vexana dengan dua ultimate yang dimiliki oleh Kagura untuk memastikan hero tersebut benar-benar akan terbunuh.
Jadi, itulah hero mage counter Vexana terbaik saat ini di Mobile Legends versi SPIN Esports. Tertarik mencoba, Spinners?
BACA JUGA: Cara Mudah Dapat Win Streak di MLBB Ala Jess No Limit, Pakai Hero Ini!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.