Wajib Beli Radiant Armor Jika Bertemu 5 Hero Mage Mobile Legends Ini!

Wajib Beli Radiant Armor Jika Bertemu 5 Hero Mage Mobile Legends Ini!

Item baru Radiant Armor memiliki fungsi yang sangat baik. Statistik yang diberikan juga cukup baik.

Radiant Armor MLBB
source: Mobile Legends

Namun tahukah kalian kegunaan dan fungsi item baru ini dengan sangat baik? Apakah item ini bisa melakukan counter untuk hero-hero Mage yang ada di Mobile Legends semuanya?

Jawabannya adalah tidak, karena item ini merupakan item Mobile Legends yang berguna untuk hero-hero yang memberikan damage berkelanjutan.

Jika hero tersebut merupakan hero Mage yang memberika burst damage tentu pasif item ini tidak akan maksimal.

Berbicara tentang hal tersebut, kamu wajib beli Radiant Armor jika menghadapi atau bertemu dengan 5 hero Mage Mobile Legends berikut ini. Dijamin damage mereka nggak bakal besar seperti biasanya.

BACA JUGA: Bocoran Event Summer Terbaru Mobile Legends (ML) 2021, Tampil Beda!

Namun ini nggak berarti kamu hanya beli Radiant Armor ya, bisa kamu kombinasikan dengan item defense lain agar lebih maksimal.

Chang’e

Change ML
Foto via Oneesports

Chang’e jadi hero pertama yang mewajibkan kamu memakai Radiant Armor. Karena damage terus-menerus dari Ultimate-nya cukup berkurang saat menggunakan Radiant Armor. Jadi, jangan sampai kelewatan ya.

Gord

gord mobile legends
foto via dunia games

Meskipun jarang digunakan namun Gord kurang lebih memiliki ultimate yang terus-menerus diarahkan ke lawan. Jadi, Radiant Armor juga jadi solusi untuk lawan hero satu ini.

Alice

Alice ml
Fotov via kincir

Berikutnya ada Alice. Ya, Alice sedang sangat meta saat ini dan Ultimate-nya bisa digunakan terus-menerus asalkan ada mana. Kurang lebih sama saja meskipun berbeda cara penggunaan dan Radiant Armor juga jadi solusinya.

BACA JUGA: 10 Hero Solo Ganking Terbaik Mobile Legends Season 21

Odette

Hero Combo Johnson
source : uhdpaper.com

Odette akan terus-menerus menggunakan Ultimate-nya hingga dia terkena Crowd Control atau habis. Ya, untuk melawannya kamu juga bisa menggunakan Radiant Armor sehingga damage yang diberikan bisa terus berkurang dengan stack yang ada.

Kimmy (revamp)

Kimmy Biofrontier
source : Mobile Legends

Ya, Kimmy saat ini memang masih menggunakan Physical Attack. Namun cepat atau lambat Kimmy revamp akan hadir, dan menjadikan hero ini jadi pure hero Magic.

Basic attacknya pun akan menjadi Magic (seperti Harley) dan itu bisa terus-menerus digunakan. Jelas sekali Radiant Armor bisa jadi solusi counter Kimmy revamp nanti.

Itulah 5 hero yang bisa di counter dengan item Radiant Armor di Mobile Legends. Jika bertemu dengan hero-hero tersebut diwajibkan untuk membeli item Radiant Armor agar damage yang diterima tidak terlalu besar.

Namun ingat tetap gunakan item magic defense lainnya seperti Athena’s Shield agar bisa lebih maksimal menahan damage yang ada.

BACA JUGA: 7 Hero Tank Mobile Legends Paling Sulit 2021, Butuh Mekanik Tinggi! 

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru