Inilah Divisi Baru Yang Ingin Dibuat Reza Arap di Morph Team!

Inilah Divisi Baru Yang Ingin Dibuat Reza Arap di Morph Team! Salah satu tim eSports professional PUBG Mobile terbaik di Indonesia yang beberapa waktu lalu mendapatkan kesempatan untuk lolos ke babak PUBG Mobile World League 2020 yaitu Morph Team memang bisa dibilang merupakan sebuah tim baru yang masih seumur jagung.

Namun meskipun begitu untuk prestasinya sendiri cukup memuaskan dimana mereka berhasil finish di tiga besar PMPL Indonesia Season 1 dan kini mereka akan bermain di ajang tertinggi PUBG Mobile didunia yaitu PMWL 2020. Morph Team sendiri merupakan tim PUBG Mobile yang dibentuk oleh Reza Arap Oktovian atau biasa dikenal dengan Reza Arap.

Awal pembentukan tim ini adalah pada sekitar bulan Januari/Februari 2020 kemarin dan sedikit informasi bahwa sebelum membuat tim Morph Team ini, ia sebelumnya pernah memiliki tim bernama We Against the World atau WAW yang resmi dibubarkan dan pindah ke Morph Team ini.

BACA JUGA: BTR Luxxy Masuk ke Daftar Pemain PUBG Mobile Terbaik di dunia!

sumber : Dunia Games

Reza Arap sendiri bekerja sama dengan BuBu eSports untuk membuat Morph Team ini. BuBu eSports sendiri merupakan perusahaan yang sering kali membuat turnamen eSports berskala besar dan kini Morph Team hanya memiliki beberapa divisi saja dan mungkin yang paling populer adalah divisi PUBG Mobile mereka.

Namun Reza Arap sendiri sudah memiliki rencana kedepannya untuk menambahkan divisi baru. Divisi yang akan ditambahkan Reza Arapa adalah Apex Legends, seperti yang ia katakan pada sesi obrolan serius antara Sandiaga Uno dan Reza Arap di instagram @sandiuno beberapa waktu yang lalu!

Sebenarnya banyak sekali yang dibahas mereka berdua dalam sesi obrolan tersebut namun yang paling mudah diingat adalah rencana Reza Arap untuk Morph Team kedepannya!

“Kalau untuk tim Morph sendiri kedepannya mau punya divisi semua itu, tapi sebelumnya yang utama saya rapikan dulu anak-anak, dibikin tim kedua. Kita juga mau sign untuk divisi Apex Legends,”  Ucap Reza Arap.

Apex Legends sendiri merupakan sebuah game FPS yang sangat populer secara internasional, namun kurang diminati di Indonesia. Jika Reza Arap benar-benar membuat sebuah divisi Apex Legends di Indonesia apakah akan sukses? Mengingat peminat dan turnamennya sangat kecil sekali di Indonesia!

sumber : Polygon

Tapi biar bagaimanapun apapun tujuan Reza Arap kita harus mendukungnya karena ini merupakan bagian untuk mengembangkan eSports Indonesia! Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru

1 Comment