21 Esport dan GD Gids, Dua Nama Kejutan di Super Weekend

21 Esport dan GD Gids, Dua Nama Kejutan di 5 Besar Super Weekend!

Di tengah puji-pujian untuk Bigetron Red Aliens dan Evos Reborn yang tampil cukup baik di PMPL ID Season 3 week 2 kemarin, sebenarnya ada dua nama tim jebolan PMCO yang diam-diam meraih poin-poin penting: GD Gids dan 21 Esport.

Week 2 dan super weekend 2 kemarin memang benar-benar jadi milik BTR. Mereka mulai menemukan ritme terbaiknya di week day, lalu melanjutkan kegilaannya di super weekend.

Betapa tidak, dalam dua hari super weekend kemarin saja BTR sudah mengantongi 197 poin dan langsung naik ke puncak klasemen sementara.

Di peringkat dua ada Evos, yang meski tidak main maksimal, tapi masih bisa mendapatkan poin-poin penting.

Dua tim ini menempati peringkat satu dan dua overall standing super weekend, dan keduanya memang layak berada di sana.

Namun, di bawah dua tim ini ada persaingan yang cukup menarik. 21 Esport menempati peringkat 4, lalu GD Gids di peringkat 5. Apa artinya?

Baca Juga: Menunggu Conqueror Derby BTR vs Evos di PMPL ID Season 3

Jebolan PMCO, tancap gas di PMPL

21 Esports PMPL ID Season 3
Sumber: PUBG Mobile Esports

Aksi 21 Esport dan GD Gids di PMPL Super Weekend sejauh ini benar-benar mengejutkan. Khusus untuk GD, torehan mereka jauh lebih istimewa lagi karena ini adalah pengalaman pertama mereka bermain di PMPL.

GD memasuki PMPL sebagai juara PMCO kemarin dan jadi satu-satunya tim dengan full debutant di turnamen kali ini. Awalnya mereka diduga akan kesulitan, tapi ternyata justru jadi salah satu yang paling stabil.

21 Esport berbeda dengan GD. Sejak awal tim yang satu ini memang memercayakan perjuangan mereka ke para veteran, alias nama-nama lama.

Keputusan ini terbukti tepat, pengalaman mereka berbicara di season 3 kali ini. 21 tahu caranya meraih poin maksimal.

Baca Juga: Aura Belum Maksimal di PMPL ID S3: Kill Tinggi, Susah WWCD

Ungguli para favorit

PMPL Season 3 2021 Indonesia Regular Season
Source: Liquipedia

Saat ini 21 Esport ada di peringkat empat dengan 216 poin, GD mengekor dengan 191 poin. Memang mereka tertinggal jauh dari BTR RA di puncak klasemen sementara, tapi yang lebih menarik adalah jarak mereka dari tim-tim favorit lainnya.

21 Esport dan GD bisa menjaga jarak dari kejaran Aura Esports dan Aerowolf Limax, dua tim yang seharusnya punya pengalaman dan komposisi player lebih baik dari mereka.

Ini membuktikan bahwa PMPL ID Season 3 kali ini benar-benar panas, seimbang, tidak ada tim yang benar-benar unggul.

Pertanyaannya, apakah GD Gids dan 21 Esports bisa terus menjaga jarak dari Aura dan Aerowolf di super weekend terakhir nanti Spinners?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru