Bisa Dapat Companion Falcon PUBG Mobile Secara Gratis, Ini Caranya!

Bagi para pemain PUBG Mobile tentu mengetahui tentang Falcon di PUBG Mobile, yang selalu berada di pundak beberapa player saat bertanding. Itu biasa disebut companion.

Bagi yang belum mengetahui, companion adalah fitur untuk membawa teman pendamping ke area pertempuran, untuk saat ini companion yang tersedia adalah Falcon.

Namun, untuk saat ini cukup sulit untuk mendapatkan Falcon karena harganya yang cukup mahal yaitu 1.500 uc atau kurang lebih 300.000 ribu. Karena harganya yang cukup mahal, jadinya jarang pemain yang membeli companion Falcon ini.

Ternyata sebenarnya ada cara untuk bisa mendapatkan Falcon secara gratis, meskipun agak terkesan sulit dan lama, mari kita lihat caranya!

Baca Juga: PUBG Mobile Beta Patch 1.3: Sanhok Ditarik, Karakin Gantikan Permanen?

Cara Mendapatkan Falcon Gratis di PUBG Mobile!

Faktanya, Tencent terkadang mengeluarkan beberapa event untuk kita bisa mendapatkan Companion Shards. Ya, Shards inilah yang akan kita gunakan untuk bisa mendapatkan Falcon.

Ternyata selain kalian bisa membeli langsung dengan UC, kalian bisa mengumpulkan 50 Companion Shards yang juga bisa ditukarkan menjadi Falcon nantinya!

Sumber: PUBG Mobile

Ada banyak cara untuk bisa mendapatkan Shards tersebut, dan salah satunya adalah dari event yang dikeluarkan oleh PUBG Mobile itu sendiri.

Nyataya belakangan ini sudah jarang Tencent memberikan hadiah Companion Shards kepada para pemainnya, sehingga kita harus menunggu agak lama. Itu kenapa kita beri tahu sebelumnya, agak lama jika ingin mendapatkan Falcon secara gratis.

Kalian juga bisa memeriksa terus di bagian Redeem Free Royale Pass, karena dikabarkan disana kalian bisa membeli Companion Shards menggunakan BP, atau UC.

Tetapi diingatkan kembali, kalau Companion di PUBG Mobile tidak akan melakukan apa-apa, dan hanya menemani kalian berperang saja. Jika Falcon terlihat oleh musuh lain, itu juga bukan kesalahan dari burung putih tersebut.

Baca Juga: PUBG Mobile Naik Ke Posisi 4 Dalam Unduhan Terbanyak App Store Januari 2021

Jadi pastikan apakah kalian betul-betul ingin mendapatkannya atau tidak. Tunggu event mengenai Companion Shards ke depannya ya!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita!

 

Artikel Terbaru