CEO dari Bigetron Esports menjawab pertanyaan yang pastinya banyak ditanya oleh orang banyak, apakah harga transfer pemain PUBGM dan Mobile Legends sama besar?
Seperti yang kita ketahui, belakangan ini banyak sekali transfer pemain yang terjadi, dan bahkan tidak berbicara di Indonesia saja. Beberapa tim di luar juga sedang melakukan transfer pemain.
Tim Esports sekarang ini yang besar di Indonesia adalah tim dari divisi Mobile Legends dan PUBG Mobile, yang membuat kita sering bertanya berapa harga transfer para pemain.
Sebagai CEO dari Bigetron Esports, BTR Starlest memberikan jawaban di story Instagramnya mengenai besarnya transfer pemain PUBG Mobile.
Baca juga: Bigetron Esports Kedatangan Brand Ambassador Baru, Angie Marcheria!
BTR Starlest Jawab Mengenai Besarnya Harga Transfer Pemain PUBG Mobile!
Ketika ada pertanyaan yang muncul, apakah gaji pemain PUBG Mobile bisa sebesar Mobile Legends, Starlest pun menjawab bisa terjadi.
Yang mengatakan bahwa beberapa pemain PUBG Mobile bisa jadi memiliki harga transfer yang jauh lebih tinggi dibandingkan pemain Mobile Legends.
Kenapa bisa lebih besar? Karena saingan para top tier player itu sama tim esports satu dunia, sedangkan Mobile Legends masih mayoritas pemain di SEA.
“Kalau bahas top tier pemain, true karena PUBGM saingan sama tim esports sedunia, MLBB masih mayoritas saingan di SEA aja” tulis BTR Starlest menjawab pertanyaannya.
Baca Juga: Auro Resmi Kembali Ke Tim PUBG Mobile Evos Esports!
Bigetron sendiri belum melakukan transfer pemain belakangan ini, karena keluarnya Microboy itu karena ia tidak melanjutkan kontrak. Ketika ia masuk ke dalam Evos Esports, coboy berstatus Free Agent.
BTR RA dikabarkan akan kedatangan 1 player lagi, dan hal ini sudah diresmikan, karena untuk PMPL sendiri membutuhkan 5 player kata CEO Bigetron Esports tersebut.
Jadi siap-siap kedatangan player baru nih Bigetron RA Spinners, dan pertanyaan mengenai harga transfer pemain sudah jelas terjawab ya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita